Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMADAERAHTERBARU

Jumat Berkah Varisha Peduli Digelar di Lembah Segar dan Barangin

60
×

Jumat Berkah Varisha Peduli Digelar di Lembah Segar dan Barangin

Sebarkan artikel ini
Yayasan Varisha Peduli kembali komit dengan bakti sosialnya bartajuk Jumat Berkah.(Foto dok/slh)

SUMBAR, RELASIPUBLIK – Usai menggelar buka lapak pakaian layak pakai pekan lalu, Yayasan Varisha Peduli kembali komit dengan bakti sosialnya bartajuk Jumat Berkah.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Yayasan Varisha Peduli Sarlina Putri, SE. M.Par kepada awak media, pada Jumat (10/2/2023) disela kegiatan bakti sosial menyalurkan sembako dan nasi bungkus.

“Alhamdulillah Varisha Peduli selalu hadir untuk berbagi ditengah – tengah masyarakat yang membutuhkan,” kata Sarlina Putri.

“Sembako dan nasi bungkus telah tersalurkan melalui korlap didaerah masing – masing,” kata Sarlina Putri.

Ia menyebut untuk Jumat Berkah di seputaran Pasar Remaja Kecamatan Lembah Segar telah dibagikan kepada emak – emak lansia dan orang sakit melalui korlap Lili dan Rucy.

Sedang untuk di Pasar Baru Durian Kecamatan Barangin dikoordinir oleh Korlap Eva.

“Ini merupakan tanggung jawab kami selaku yayasan yang sangat peduli terhadap apa yang dikeluhkan oleh masyarakat,” sebut Sarlina.

“Terima kasih kami ucapkan kepada para donatur dan korlap yang telah bersedia bekerja keras tanpa pamrih didalam membantu masyarakat,” ujar Ketua Ormas MPI Sawahlunto itu.

Sarlina berharap, “semoga semua ini dapat bermanfaat dan membawa berkah untuk kita semua,” harapnya. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *