Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
DAERAHSENI & BUDAYA

Babinsa Tikung Jaga Kearifan Lokal Budaya

69
×

Babinsa Tikung Jaga Kearifan Lokal Budaya

Sebarkan artikel ini
Babinsa dari Koramil Tikung saat mengikuti acara kearifan lokal sedekah bumi yang digelar di Dusun Delikguno, Desa Pengembulanadi, Kecamatan Tikung, Kabupaten Lamogan. (Foyo dok Koramil Tikung)

LAMONGAN, RELASI PUBLIK–Adanya sedekah bumi yang digelar di Dusun Delikguno, Desa Pengembulanadi, Kecamatan Tikung, Kabupaten Lamogan ternyata mendapat dukungan penuh dari pihak Koramil.

Itu terlihat, ketika acara yang digelar pada Selasa (22/08/2023) malam itu, diikuti oleh aparat Babinsa dari Koramil Tikung.

Sertu Nurkosim mengatakan, sedekah bumi yang ia hadiri saat ini merupakan salah satu budaya masyarakat dalam memperingati HUT RI.

“Kegiatan ini merupakan salah satu cara warga memperingati jasa para leluhur. Kebanyakan leluhur di Desa ini, adalah pahlawan,” ujar Nurkosim.

Tak hanya itu saja, Nurkosim menyebut sedekah bumi itu digelar juga sebagai wujud syukur masyarakat akan hasil bumi yang telah dihasilkan oleh warga. “Sedekah bumi itu juga sebagai wujud syukur,” bebernya.

Ia menilai, sedekah bumi merupakan salah satu kearifan lokal yang harus dipertahankan dan dijaga oleh warga. Pasalnya, kegiatan tersebut memiliki nilai tradisi tersendiri.

“Tentunya, sebagai aparat teritorial kami sangat mendukung adanya sedekah bumi ini,” tegas Nurkosim. (Rilis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *