Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMAPENDIDIKANTERBARU

UPT SMPN 1 Linggo Sari Baganti Raih Juara 3 LSS

164
×

UPT SMPN 1 Linggo Sari Baganti Raih Juara 3 LSS

Sebarkan artikel ini

PESSEL, RELASIPUBLIK – UPT SMPN 1 Linggo Sari Baganti juara 3 Lomba Sekolah Sehat (LSS) Tingkat kabupaten tahun 2019 yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pesisir Selatan Propinsi Sumatera Barat .

Sekolah di pusat kecamatan ini berhasil meraih juara ketiga pada kategori Kinerja Terbaik untuk jenjang SMP/MTs. Prestasi sekolah yang ada di Nagari Air Haji ini memberikan sinyal kemampuan sekolah yang di perhitungkan dalam wilayah Kabupaten Pesisir Selatan.

Kepala UPT SMPN 1 Linggo Sari Baganti, Susanti Elya Putri,S.Si melalui Luci Mariati, S.Pdi Pembina UKS kepada Relasipublik.com
mengatakan bahwa keberhasilan ini merupakan puncak dari upaya sekolah dalam menyelenggarakan program sekolah sehat dengan menanamkan budaya yang sejalan dengan pendidikan kesehatan.

“Kunci keberhasilan program tersebut adalah pelaksanaan secara konsisten dan berkelanjutan dalam sebuah sistem yang secara terus menerus dievaluasi dan disempurnakan,” ujarnya, Jumat (13/12).

Luci juga menjelaskan bahwa sekolah sehat dituntut mampu menjalankan TRIAS UKS di sekolah yaitu pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan, dan pembinaan lingkungan sekolah sehat. UPT SMPN 1 Linggo Sari Baganti telah melaksanakan kerjasama dengan Puskesmas, melakukan sosialisasi danpengecekan sehatan serta pembentukan kader kesehatan remaja .

Terlepas dari Lomba Sekolah Sehat tersebut Luci berharap agar seluruh warga sekolah tetap konsisten dan berkelanjutan untuk melaksanakan pola hidup bersih, sehat dan melaksanakan program-program sekolah demi terwujudnya sekolah sehat sehingga TRIAS UKS dapat terwujud.

Kemudian guru dan siswa diharapkan semakin bersemangat dalam mengembangkan inovasi-inovasi yang sejalan dengan program sekolah sehat. Tak ketinggalan pula warga sekolah diharapkan untuk tetap konsisten mengaplikasikan PHBS (pola hidup bersih dan sehat) pada kehidupan sehari-hari di lingkungannya masing-masing, sehingga menjadi contoh dan teladan bagi sekitarnya.**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *