Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMADAERAHPERISTIWATERBARU

Nagari Air Haji Tenggara Optimalkan Pelaksanaan Dana Desa

541
×

Nagari Air Haji Tenggara Optimalkan Pelaksanaan Dana Desa

Sebarkan artikel ini

AIR HAJI TENGGARA, RELASIPUBLIK – Pemerintah Nagari Air Haji Tenggara Kecamatan Linggo Sari Baganti Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) berupaya mengoptimalkan pelaksanaan Dana Desa (DD) berdasarkan kebutuhan masyarakat sesuai dengan Rancangan Kegiatan Anggaran ( RKA) yang dituangkan dalam Peraturan Nagari nomor 3, tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja (APB) Nagari Air Haji Tenggara tahun 2019 .

Untuk pelaksanaan kegiatan dana tahap I dan II, Pemerintah Nagari Air Haji Tenggara melaksanakan pekerjaan pembukaan jalan usaha tani dan pemasangan TPT sepanjang 10O Meter di Kampung Lubuk Buaya dengan anggaran Rp 88 juta, pembangunan TPT sepanjang 110 Meter kiri dan kanan di Jalan Solok Kampung Lubuk Buaya dengan anggara Rp 34 jt , pembangunan rabat beton sepanjang 160 Meter di Pulau Air Sikambing senilai Rp 69 juta dan pembangunan TPT sepanjang 58 Meter kiri dan kanan di Jalan Tabek Aceh dengan anggaran Rp 72 juta.

Demikian dikatakan Walinagari Air Haji Tenggara, Erdifan Dt.Mangkuto Basa kepada Relasipublik.com, Jumat (16/08/2019) ketika berkunjung kelokasi pekerjaan .

Selain itu, kegiatan bedah rumah sebanyak 4 unit untuk masyarakat kurang mampu . Bantuan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) tersebut diberikan kepada Syarial (59th) warga Kampung Sikambing, Jawa (70th) warga Kampung Koto Gadang, Siel (55th) warga Kampung Bukit Silapu dan Lina (30th) warga Kampung Lubuk Buaya, terangnya .

“Sesuai dengan perencanaan awal, pelaksanaan pembangunan RTLH dengan ukuran 6 X 6 Meter, masing-masing anggaran sebesar Rp 20 juta ditambah jamban Rp 4,5 juta . Selain untuk RTLH, bantuan Jamban juga diberikan kepada masyarakat kurang mampu lainnya sebanyak 4 unit,” ujar Erdifan .

Hingga akhir Agustus 2019 ini. seluruh pekerjaan pelaksanaan kegiatan dana tahap I dan II tersebut bakal dirampungkam. Dia juga berharap agar bantuan dan pembangunan yang dilaksanakan Pemerintah Nagari dengan dana desa dapat dirasakan mamfaatnya oleh Masyarakat Nagari Air Haji Tenggara. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *