Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMAPENDIDIKANTERBARU

Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias Hadiri Reuni Akbar SMP 2 Panorama

226
×

Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias Hadiri Reuni Akbar SMP 2 Panorama

Sebarkan artikel ini

BUKITTINGGI RELASIPUBLIK – SMP 2 Panorama Bukittinggi yang saat ini dinamakan dengan SMP 4 Bukittinggi menggelar Reuni Akbar angkatan 1960 – 1996 pada tanggal 15 s.d 16 September 2018 bertempat di SMP 4 jalan Panorama Bukittinggi, dihadiri oleh Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias, Sabtu (15/9).

Reuni Akbar dari 36 angkatan yang diberi tajuk “Mancari Nan Ilang Mangumpuan Nan Baserak” ini juga terlihat dihadiri oleh Wakil Walikota Bukittinggi Irwandi yang merupakan alumni angkatan 71, Kepala SMP 4 Almasri serta para guru – guru.

Satriawan alumni angkatan 79 yang saat ini berkiprah sebagai Notaris di Jakarta selaku panitia pelaksana Reuni Akbar ini mengatakan, saat ini yang hadir lebih kurang 815 orang yang terdaftar pada daftar kehadiran peserta yang berasal dari berbagai daerah di tanah air. Reuni ini merupakan keinginan dari seluruh angkatan untuk bertemu dalam rangka menjalin silahturrahmi serta ingin menyumbangkan fikiran untuk negeri sendiri yakni Bukittinggi.

“Reuni Akbar ini merupakan keinginan dari teman – teman seluruh angkatan, disamping ingin menjalin silahturrahmi dan apalagi mendengar perkembangan kota yang pesat saat ini, alumi ingin memberikan sumbang saran buat sekolah dan Bukittinggi. karena memang silahturrahim itu adalah salah satu bentuk ibadah dan membuat sehat serta menambah rezeki”, ujarnya.

Kemudian Satriawan juga berharap kepada pemerintah daerah agar setiap adanya reuni kiranya memberikan kemudahan dan fasilitas, karena yang hadir reuni itu akan membawa uang pulang kampung dan menghabiskannya di daerah sendiri sehingga akan menambah pemasukan bagi masyarakat daerah sendiri, katanya.

Ketua Umum Alumni Farizal Basir yang merupakan angatan 73 menyambut baik digelarnya reuni akbar ini karena memang sudah ada yang 40 tahun bahkan 50 tahun tidak berjumpa, untuk itu dia mengajak untuk memanfaatkan kesempatan ini bersilahturrahmi serta mengajak untuk menyumbangkan pokok pikiran untuk kemajuan sekolah dan kota Bukittinggi.

“saya mengucapkan terima kasih kepada penggagas reuni ini, agar reuni ini bermanfaat marilah kita menyumbangkan ilmu dan pikiran untuk kemajuan kota Bukittinggi kedepan” ajaknya.

Kemudian Farizal Basir juga mengajak untuk masing – masing angkatan untuk dapat menyumbangkan satu unit komputer kepada almamaternya yang masih kekurangan 31 unit komputer lagi untuk dapat melakukan ujian  secara mandiri. Disamping itu beliau juga berharap untuk pengembangan organisasi nantinya dengan melakukan pemilihan ketua dengan memberi peluang kepada yang muda.

Sementara itu Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias atas nama pemerintah kota Bukittinggi  mengucapkan selamat ber-reuni dan saling bertemu kembali. Karena alumni SMP ini telah banyak yag sukses dengan berbagai latar belakang pendidikan dan pekerjaan, Ramlan juga mengharapkan adanya sumbang pikiran untuk Bukittinggi.

“karena alumninya telah banyak yang berhasil dan sukses, kita mintakan sumbang pikiran untuk kemajuan kota. Saat ini di Kota Bukittinggi sedang banyak melakukan pembangunan, dengan demikian juga banyak yang terganggu seperti pembanguan di pedesterian Jam Gadang, konsep pembangunan kota kita inginkan Kota ini sebagai tempat orang mencari kenyaman dan ketenangan untuk itu fasilitas Jam Gadang diperbaiki yang Insya Allah akan siap dipenghujung tahun ini”, ungkap Ramlan.

Kemudian Ramlan juga memberikan informasi tentang kegiatan pembangunan yang sedang dilaksanakan saat ini seperti pembanguan Pasar Atas dan Embung Tabek Gadang yang menggunakan anggaran pemeritah pusat, pembangunan RSUD, pembangunan kantor – kantor pemerintah dan sekolah – sekolah yang menggunakan APBD lebih kurang 80 milyar yang sedang dalam pekerjaan.

“semua yang pernah dijanjikan disaat kampanye akan kami realisasikan walaupun beum seratus persen. Untuk itu minta masukan apa yang baik dan cocok, baik secara tertulis maupun lisan demi kebaikan kota ini dan tentunya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat kita”, pungkasnya.

Acara reuni yang kegiatannya dipusatkan di SMP 4 tersebut, siangnya diisi dengan penampilan kesenian masing – masing angkatan dan malamnya dengan iburan KIM serta hari Minggu dengan melakukan senam dengan berbaur bersama masyarakat di lapangan kantin Bukittinggi. (Ylm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *