Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMANASIONALPARIWISATATERBARU

Bukittinggi Kota Ketiga Penyelenggara Kompetisi Pemuda Inspiratif 2018

198
×

Bukittinggi Kota Ketiga Penyelenggara Kompetisi Pemuda Inspiratif 2018

Sebarkan artikel ini

BUKITTINGGI RELASIPUBLIK – Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI bekerjasama dengan Pemerintah Kota Bukittinggi menggelar Kompetisi Pemuda Kreatif yang berlangsung pada Sabtu dan Minggu tanggal 15 dan 16 September 2018 yang dibuka secara resmi oleh Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias yang dihadiri oleh Sekretaris Daerah Yuen Karnova dan sejumlah kepala SKPD serta ribuan pemuda dan masyarakat Kota Bukittinggi di lapangan Wirabraja Bukittinggi, Sabtu malam (15/9).

Kegiatan yang digelar di 8 Provinsi dan 16 Kota di Indonesia ini, Kota Bukittinggi merupakan kota ketiga setelah kota Lhokseumawe dan Banda Aceh.

Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kota Bukittnggi Erwin Umar menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mencari pemuda kreatif dan punya prestasi yang berusia antara 16 sampai 30 tahun disetiap kota yang dikunjungi.

“kegiatan ini bertujuan untuk mencari pemuda yang kreatif dan berprestasi. Dengan ide dan prestasinya, dapat membuat inspirasi bagi masyarakat. Ini juga untuk memacu kreatifitas masyarakat atau pemuda yang punya potensi untuk berkembang. Tim juri nantinya akan memilih dua peserta terbaik yakni 1 orang putra dan 1 orang putri sebagai wakil dari kota Bukittinggi yang akan dikirim untuk bersaing di Tingkat Nasional yang akan dilaksanakan di Serang Banten”, ujarnya.

Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias sangat menyambut baik kegiatan ini dan berharap nantinya akan lahir pemuda yang mampu memberikan inspirasi dan mempunyai inovasi yang baik lahir dari Kota Bukittinggi.

“kegiatan ini sangat kami sambut baik, karena bagaimanapun suka dan tidak suka para pemuda harus siap dalam hal melanjutkan pemerintahan di negara Republk Indonesia ini, dan tentunya kita berharap kepada pemuda – pemuda yang yang mampu berinovasi, pemuda yang mampu mengajak teman – teman dan kawannya dalam mengembangkan kreativitas yang dimiliki dan berdampak positif terhadap pemuda lainnya”, ungkap Walikota Ramlan.

Ramlan juga berharap dari Bukittinggi sebagai kota penyelenggara nantinya akan lahir pemuda yang mampu, pemuda yang mempunyai inovasi yang baik yang akan dapat bersaing ditingkat Nasional. “kembangkanlah inspirasi anda yang ada, jangan dihambat bakat – bakat yang positif didiri anda sepaya teman – teman juga termotivasi untuk itu”, katanya.

Selanjutnya dikatakan bahwa kegiatan ini hadir dengan tujuan untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan pemuda terhadap kebhinekaan, menjadikan kreativitas sebagai tembok pemerkokoh persatuan dan kemajuan bangsa, serta memberikan dampak berupa semangat patriotisme terhadap NKRI.

Sembilan kategori yang dilombakan pada kegiatan ini adalah kategori pariwisata, lingkungan, olahraga, musik, teknologi, wirausaha, pendidikan, kesehatan, dan pertanian. Peserta bebas memberikan ide, konsep, gagasan atau bahkan produk yang berkaitan dengan salah satu kategori tersebut.

Pembukaan ditandai dengan penyematan Pin Pemuda Inspiratif oleh Walikota Ramlan Nurmatias kepada sembilan orang peserta yang mewakili masing – masing kategori yang dilombakan. (Ylm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *