Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMATERBARU

Tidak Ada Potongan Oleh Siapapun Dalam Bantuan Wamena

117
×

Tidak Ada Potongan Oleh Siapapun Dalam Bantuan Wamena

Sebarkan artikel ini

PESSEL, RELASIPUBLIK – Tidak ada potongan sesen pun, oleh siapapun dalam penyerahan bantuan korban kerusuhan Wamena yang berjumlah 130 orang ini. Kepada seluruh para donatur yang telah menyumbang untuk korban kerusuhan Wamena asal Sumbar diucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tinggi semoga jadi amalan di sisi Allah SWT.

Hal ini disampaikan Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit disela-sela
Acara Penyerahan Bantuan Korban Kerusuhan Wamena di Kantor Bank Nagari Cab. Pessel, Senin (6/1/2020).

Hadirin, Kabiro Bintal, Kabid Jamlinsos Dinas Sosial Prov Sumbar, Kacab Bank Nagari Pessel, Kacapem Bank Nagari Kantor Gubernur, Masyarakat asal Sumatera Barat korban kerusuhan Wamena

Lebih lanjut Wagub Nasrul Abit katakan, penyerahan bantuan dilakukan melalui bank nagari untuk korban yang toko atau rumahnya terbakar, masing-masing senilai Rp.20 juta

” Total bantuan yang diserahkan sejumlah Rp. 2,6 miliar dengan rincian 105 org menerima di Kantor Cabang Bank Nagari Painan atau senilai 2,1 M dan 25 orang menerima di Kantor Capem Bank Nagari Kambang sebesar Rp500 juta “, ujar Nasrul Abit.

Wagub juga menyampaikan untuk bantuan ini silahkan digunakan sebaik mungkin, bisa untuk membuka usaha di Sumbar atau untuk biaya kembali ke Wamena.

” Minggu lalu baru bertemu dengan Wamen PUPR BapakJon Wempi Wetipo (Bupati Jaya Wijaya 2008-2018) dimana beliau menyampaikan bahwa untuk bulan April 2020 mendatang, semua pembangunan pasca kerusuhan Wamena akan selesai, ada harapan untuk korban asal Sumbar bisa kembali lagi ke Wamena”, ajaknya.

Nasrul Abit katakan, pemberian bantuan ini berdasarkan data yang dihimpun oleh Biro Bintal, Biro Kerjasama Pembangunan dan Rantau dan Dinas Sosial Prov Sumbar bersama dg pengurus perantau minang di Wamena.

” Bagi korban yg belum menerima bantuan atau belum masuk data, tetapi rumah atau tokonya terbakar silahkan bawa data yang komplit. Saat ini juga sudah dilakukan pendataan terhadap korban wamena yang anaknya masih sekolah di SD, SMP, SMA dan PT untuk diberikan bantuan juga”, ungkap Nasrul Abit.

Wagub juga menyampaikan terima kasih kepada Bank Nagari yang telah membantu hingga saat ini untuk pengumpulan dan penyaluran bantuan korban wamena ini.

“Semoga Bank Nagari tetap jaya memberikan yang terbaik bagi kemajuam perekonomian Sumatera Barat hari ini dan masa datang”, serunya.**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *