TANAH DATAR, RELASI PUBLIK – Ada kejadian yang tak biasa saat rombongan Calon Bupati Eka Putra melintasi jalan raya Saruaso- Lintau, Nagari Saruaso kecamatan Tanjung Emas pada, Kamis (10/10).
Sekelompok petani mencegat kendaraan yang ditumpangi calon Bupati Eka Putra dan rombongan di jalan TPA/TPSA Kalimbubui.
Usut punya usut ternyata para petani tersebut merupakan anggota lima kelompok Tani di Nagari Saruaso yang sedang berkumpul guna penyaluran bantuan operasional Bajak Gratis.
“Sebelumnya mohon maaf pak, jika kami menghentikan kendaraan bapak dan rombongan. Kebetulan kami sedang berkumpul dalam rangka penyerahan biaya operasional Bajak Gratis. Jika bapak berkenan, kawan-kawan ingin bersilaturahmi dengan bapak” ungkap Aan, Ketua Keltan Talago Gunuang.
Tak ingin mengecewakan, Calon Bupati Tanah Datar nomor urut 2 Eka Putra, SE, MM langsung turun dan menghampiri para petani dan ibu-ibu KWT yang sudah berkumpul di sebelah TPA/TPSA Kalimbubui.
Terjadi sesi tanya jawab antara para petani dengan Calon Bupati. Para petani dan anggota KWT menanyakan tentang program Bajak Gratis, Asuransi Tani, Asuransi Ternak, dan juga Pupuk Bersubsidi. Hujan yang turun membuat kegiatan tersebut harus dipindahkan ke teras TPA.
“Tak hanya melanjutkan program Bajak Gratis, Asuransi Tani , Ternak dan juga Pupuk Bersubsidi. Untuk meringankan biaya produksi pertanian kami juga menambahkan Progul menanam Padi Gratis.
Tak berhenti sampai disitu, untuk tahun 2024 ini kita juga sudah menambah kuota Pupuk Bersubsidi sebanyak 25 ribu ton” ungkap Eka Putra.
Calon Bupati Tanah Datar periode 2025-2030 tersebut juga menyampaikan tentang akan dilakukannya Normalisasi lahan pertanian yang terdampak musibah banjir bandang pada 11 Mei lalu. (d13)