Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMATERBARU

Mutasi Ditubuh Polri, AKBP Tedy Purnanto Danyon B Resmi Pegang Tongkat Komandan Polres Solok Selatan

522
×

Mutasi Ditubuh Polri, AKBP Tedy Purnanto Danyon B Resmi Pegang Tongkat Komandan Polres Solok Selatan

Sebarkan artikel ini

SOLOK SELATAN, RELASIPUBLIK
Ketua PWI Solok Selatan mengucapkan selamat jalan dan selamat bertugas di tempat yang baru, atas diangkatnya Kapolres Solok Selatan AKBP Imam dengan jabatan baru KasubagSumda Setpusjarah Polri .

Dan akan digantikan oleh AKBP Tedy Purnanto Danyon B Satbrimob Polda Jatim.

Sementara Waka Polres Solok Selatan Kompol Ediwarman naik pangkat dari Kompol ke AKBP dengan jabatan baru Kasubid Binkum Polda Sumbar.

“Selamat bertugas dan terima kasih atas kerjasamanya selama ini dengan rekan pers Solsel. Sukses selalu AKBP Imam Yulisdianto dan Kompol Ediwarman,” ungkap Ketua PWI Solok Selatan, Hendrivon, Selasa (5/5) usai bertemu keduanya di Makopolres.

Hendrivon, yang biasa disapa Abang Von ini, yang paling berkesan tugas seorang Kapolres AKBP Imam, bisa mengumpulkan 1000 tokoh ninik mamak, Ribuan Melinial, ribuan penari piring,tokoh Agama, sekalipun Kapolres itu bukan orang minang, berharap program ini bisa dilanjutkan oleh penggantinya.

Kapolres dan Wakapolres pun mendapat pengharhaan atas salah seorang putra terebaik Solok Selatan lulus Akpol se Indonesia, dan keduanya berhasil mengantarkan orang tua Iptu M.Idris lulusan terbaik Akpol 2019 itu mengikuti wisuda Akpol di Mabes Polri tahun 2019 lalu.

Momen kerjasama informasi selama ini, yang namanya dalam bertugas pasti ada salah dan kilaf. Untuk itu, mari saling memaafkan. Apalagi saat ini dalam suasana ramadhan, agar nilai puasa yang dijalani ada nilai manfaatnya.

Dia mengatakan, untuk terus berkoordinasi dan berkomunikasi meskipun sudah beda daerah.

“Walau Kapolres dan Waka Polres pindah, maka silaturahmi antara kita (Pers-Polri) tetap berjalan dengan baik,” pesannya.

Sementara, Kapolres Solsel AKBP Imam Yulisdianto mengucapkan terima kasih. Kesuksesan yang ia miliki, katanya, tidak lepas dari peran pers dengan jajaran Polres Solsel.

Dia menuturkan, rekan-rekan Pers Solsel akan selalu dikenangnya hingga ia tidak lagi menjabat.

“Kerjasama yang baik dalam keterbukaan informasi sudah kita jalin selama ini, jasa rekan-rekan pers Solsel tidak akan saya lupakan hingga akhir hayat nantinya,” paparnya.

“Alhamdulillah dengan mutasi jabatan baru, saya mohon maaf kalau dalam menjalankan amanah saya masih jauh dari harapan masyaraka solsel,” tulasnya.

Senada dikatakan Waka Polres Solsel, Kompol Ediwarman, dia menuturkan terima kasih atas peran wartawan di Solsel sebagai corong informasi terhadap kinerja aparat di Solsel.

Dalam pergaulan katanya, pastilah ada salah dan kilaf untuk saling sama-sama memaafkan. Sehingga tidak menjadi beban bagi diri pribadi masing-masing.

“Pesan saya, Pers-Polri untuk selalu solid dalam memberikan informasi yang akurat dan valid ke masyarakat. Tanpa ada peran Pers, kinerja aparat ini tidak akan ada yang tau,” paparnya. (Helfi yulinda)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *