PAINAN, RELASI PUBLIK – Pesta demokrasi yang hanya datang sekali dalam lima tahun harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh masyarakat dalam menyalurkan hak suaranya untuk menentukan siapa pemimpin lima tahun ke depan.
Sebab Pemilihan Umum (Pemilu) serentak yang akan digelar tanggal 14 Februari 2024 mendatang nanti, tidak saja memilih wakil rakyat di legislatif, baik di tingkat kabupaten, provinsi, maupun pusat, tapi juga presiden dan wakil presiden, serta anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD).
Hal itu disampaikan Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Darizal Basir, saat melaksanakan Reses Masa Persidangan I tahun 2023/2024 di Masjid Syuhada, Nagari Kubang, Kecamatan Bayang, Kabupaten Pesisir Selatan Sabtu (7/10).
“Bila hak suara sebagai masyarakat tidak dimanfaatkan, serta juga salah dalam memilih, maka kita akan mengalami kerugian selama lima tahu ke depan. Dari itu gunakanlah hak suara itu dengan sebaik-baiknya sesuai dengan hati nurani. Karena satu suara sangat menentukan,” ungkapnya dihadapan para tokoh masyarakat, ninik mamak, alim ulama, bundo kanduang dan ratusan jamaah yang hadir di masjid tersebut.
Kegiatan reses yang juga bertepatan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW itu, terlihat juga didampingi Tenaga Ahli (TA) Doni Harsiva Yandra, yang juga merupakan Sekretaris Partai Demokrat Provinsi Sumatra Barat (Sumbar), Suherman, serta Ustadz Muslim Tawakal.
Dijelaskannya bahwa kunjungan yang dilakukan melalui reses itu merupakan amanah undang-undang guna menampung berbagai aspirasi dari masyarakat yang diwakili.
“Karena daerah pemilihan (Dapil) Sumbar I meliputi sebelas kabupaten/kota, sehingga tidak semua masyarakat dan nagari bisa saya kunjungi. Dari itu saya berharap agar masyarakat yang hadir ini bisa menyebarluaskan informasi yang saya sampaikan ini,” harap Darizal.
Dia juga menyampaikan bahwa semua Partai Politik (Parpol) saat ini juga tengah mempersiapkan diri siapa calon wakilnya untuk dipilih pada Pemilu 2024 mendatang termasuk juga Partai Demokrat.
“Sebagai Kader Partai Demokrat, saya juga diminta untuk kembali maju sebagai calon Anggota DPR RI di Dapil I Sumbar. Ini perlu saya sampaikan agar masyarakat tidak lagi bertanya-tanya, yang tentunya butuh dukungan dari kita semua,” ujar Darizal.
Terkait berbagai aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat, Darizal Basir akan memperjuangkansesuai dengan perannya sebagai wakil rakyat di tingkat pusat, serta Komisi yang dia bidangi.
“Namun jika aspirasi yang disampaikan kewenangannya ada di tingkat kabupaten, maka akan saya tindaklanjuti kepada bupati melalui Fraksi Partai Demokrat yang ada di DPRD Kabupaten, demikian juga bila kewenangan itu berada di tingkat provinsi,” jelasnya.
Dalam kesempatan itu Darizal Basir selain membagikan kain sarung dan jilbab, juga menyerahkan bantuan untuk pembangunan masjid sebesar Rp 15 juta.
TA DPR RI, Suherman, menjelaskan bahwa bantuan yang diterima secara simbolis oleh ketua pengurus Masjid Syuhada Kubang, Marjan Delmi, Datuak Rang Kayo Basa itu, dibagikan untuk dua masjid lainya masing-masing Rp 5 juta.
“Dua masjid lainnya itu adalah masjid yang terdapat di Nagari Koto Baru, dan Kapujan, Kecamatan Bayang,” katanya.
Ditambahkan Suherman bahwa Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Darizal Basir tersebut, paginya itu juga telah melakukan silaturahmi dengan masyarakat Kampung Muaro, Nagari Pasar Baru.
“Silaturahmi dengan masyarakat yang digelar di Masjid Jamik Darusallam Muaro itu, sekaligus dalam rangka syukuran atas kelulusan cucu laki-laki beliau di Akademi Militer (Akmil) Angkatan Darat tahun 2023,” timpal Suherman. (YZL)
Ket : foto Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Darizal Basir foto bersama dengan pengurus Masjid Syuhada Kubang, saat melakukan reses. (Dy)