Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMADAERAHTERBARU

KPU Pessel Sosialisasikan Tahapan Pemilu 2024 Kepada Awak Media

287
×

KPU Pessel Sosialisasikan Tahapan Pemilu 2024 Kepada Awak Media

Sebarkan artikel ini
Para awak media saat mengikuti sosialisasi tahapan Pemilu 2024 sambil ngopi bareng di KPU Pessel. (Foto dok/YS)

PAINAN, RELASIPUBLIK — Untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan masyarakat terhadap Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) lakukan sosialisasi tahapan Pemilu sambil ngopi bareng bersama awak media baik cetak, online, dan elektronik yang bertugas di daerah itu di ruangan rapat KPU setempat Jumat (4/8).

Sosialisasi yang dibuka oleh Ketua KPU Pessel, Aswandi itu, menjelaskan sejauh mana pelaksanaan tahapan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden, DPR, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kab/ Kota yang akan dihelat Februari 2024 mendatang tersebut tercapai.

Ketua KPU ketika itu juga didampingi anggota Komisioner KPU, Rahmat, dari Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Syafrijal Chan, Divisi Teknis dan Pengawasan, Ruswandi Rinaldo, Divisi Teknis Penyelenggaraan, dan Sekretaris KPU Pessel Afnel Suryasman.

Sedangkan Dede Desmana, dari Divisi Sosialisasi, Pendidikan, Data dan Informasi, tidak bisa hadir dikarenakan ada kegiatan bersama KPU Provinsi, .

Dikatakan Aswandi bahwa Sosialisasi tahapan Pemilu presiden dan wakil presiden, serta DPR, DPD, DPRD provinsi dan kabupaten/kota itu penting dilakukan agar masyarakat mengetahui sejauh mana kesiapan KPU dalam menyongsong Pemilu 2024 mendatang.

“Sebagai ketua KPU dan anggota komisioner lainnya saya menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran kawan-kawan dari berbagai media cetak, online, dan elektronik yang sudah meluangkan waktunya hadir pada sosialisasi tahapan pemilu ini,” ujarnya.

Merujuk kepada PKPU tahun 2022 pelaksanaan tahapan Pemilu telah berjalan dengan semestinya, karena sudah dimulai sejak Februari 2023 lalu.

“Untuk Penetapan Dapil masih seperti biasa yaitu lima dapil, dengan jumlah kursi di masing-masing dapil masih tetap, total keseluruhan kursi sebanyak 45 kursi, ” jelasnya

Di Pessel jumlah caleg dari 675 menjadi 656 orang, atau berkurang sebanyak 19 orang setelah perbaikan.Setelah dirampungkan 514 memenuhi syarat, 142 belum memenuhi syarat (TMS).

Dia berharap kepada rekan-rekan media bisa mensosialisasikan tahapan pemilu yang sudah berjalan saat ini agar diketahui oleh masyarakat. Selain itu dia juga meminta masukkan dari rekan-rekan media agar pelaksanaan pemilu dapat berjalan dengan lancar dan sukses sebagaimana diharapkan.

Dalam kesempatan itu, Syafrijal Chan juga menyampaikan agar insan pers sebagai mitra KPU juga ikut memberikan masukan kepada KPU terhadap para Caleg yang tidak memenuhi syarat setelah dilakukan pengumuman DCS pada tanggal 19 hingga 23 Agustus 2023 nanti.

Dalam kesempatan itu dia juga menjelaskan bagi masyarakat yang tidak terdata sebagai pemilih tapi sudah memiliki hak pilih, tetap bisa menyalurkan hak suaranya dengan menggunakan KTP di TPS nanti.

“Karena hingga saat ini masih dalam masa tahapan, sehingga jika ditemui ada pemilih yang sudah wajib pilih tapi tidak terdaftar, maka diminta untuk mendorongnya melapor kepada petugas di lapangan supaya bisa terdata,” timpalnya. (YS)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *