Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMADAERAHPARIWISATATERBARU

Hadiri Carnaval 2023, Gubernur Mahyeldi Semangati Ribuan Masyarakat

993
×

Hadiri Carnaval 2023, Gubernur Mahyeldi Semangati Ribuan Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah saat membuka acara Merah Putih Light Carnival 2023 (Foto dok/adpsb)

PADANG, RELASI PUBLIK — Acara Merah Putih Light Carnival 2023 berlangsung meriah. Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah di Jalan Sudirman, depan Kantor Gubernur, jum’at malam (18/8/2023).

Dalam sambutannya, Gubernur Mahyeldi mengajak masyarakat Sumbar untuk saling menguatkan dalam segala bidang serta mengedepankan prinsip kolaborasi dalam melanjutkan pembangunan, agar Sumbar madani, sejahtera ,dan berkelanjutan dapat terwujud.

“Sudah saatnya kita mengisi pembangunan dengan berkolaborasi, bukan kompetisi. Agar negeri ini maju dan masyarakatnya sejahtera,” ucap Gubernur.

Lebih lanjut Mahyeldi mengaku, pihaknya merancang Merah Putih Light Carnival 2023 selain sebagai wadah ekspresi dan kreatifitas, juga merupakan implikasi keseriusan Pemprov Sumbar dalam memajukan sektor pariwisata daerah.

“Kita terus berusaha untuk mengembalikan dan meningkatkan angka kunjungan wisatawan ke Sumbar. Salah satunya melalui penyelenggaraan berbagai event seperti Merah Putih Light Carnival 2023 ini,” ungkapnya.

Mahyeldi menilai, angka kunjungan wisata Sumbar pasca Pandemi COVID-19 ini menunjukkan trend yang cukup baik. Menurutnya itu tampak dari mulai meningkatnya jumlah penerbangan domestik dan internasional ke Sumbar.

“Saat ini penerbangan ke Sumbar untuk domestik sebanyak 28 kali per-hari dan internasional 3 kali perhari, saya rasa itu cukup bagus,” ujar Mahyeldi.

Selain itu, mahyeldi juga mengatakan hingga 31 Juni 2023, jumlah kunjungan wisatawan nusantara yang datang ke Sumbar tercatat sebanyak 5.538.616 orang dan wisatawan manca negara sebanyak 23.194 orang.

“Artinya, sampai pertengahan tahun ini kita telah mencapai 67,82% dari target yang dicanangkan sebanyak 8,2 juta orang wisatawan,” pungkasnya. Menyikapi kondisi tersebut, Gubernur berharap semua pihak dapat mendukung berbagai upaya yang dilakukan pemerintah daerah melalui ragam kreativitasnya masing-masing, tujuannya agar trend positif itu dapat terus terjaga dan laju putaran ekonomi masyarakat bisa semakin dipercepat.

Diketahui berdasarkan pantauan lapangan, acara yang digagas untuk memeriahkan HUT RI ke-78 itu, berhasil mendapat sambutan hangat masyarakat, tampak ribuan orang tumpah ruah di sepanjang jalan untuk menyaksikan acara tersebut, kendati dari segi waktu dan peserta, penyelenggaraan tahun ini sedikit berbeda dari pawai alegoris pada tahun sebelumnya.

Dulunya diselenggarakan pada siang hari, namun saat ini dilaksanakan malam. Kemudian dari segi peserta, kali ini tidak hanya melibatkan instansi pemerintahan tapi juga mengikutsertakan banyaknpihak lainnya seperti komunitas hobi, etnis, dan BUMN serta BUMD di Sumbar. (adpsb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *