PADANG, RELASI PUBLIK – Kejadian menarik terjadi Jumat (19/1)/2024), Hendri Septa merespon permintaan donor darah di salah satu grup WhatsApp, yang tanpa diduga diganjar dengan piagam penghargaan dari Palang Merah Indonesia.
Dengan donor darah yang ia berikan untuk salah satu anggota grup WA di telepon selulernya itu, Hendri Septa sudah mendonorkan darahnya sebanyak 10 kali.
“Kejadian unik juga, tadinya saya hanya merespon permintaan darah untuk salah satu anggota grup WA alumni sekolah, karena kebetulan golongan darah saya cocok dengan yang dibutuhkan. Ternyata ini kali ke-sepuluh donor saya, dan diganjar piagam dari PMI,” ujar Hendri sambil tertawa kecil.
Dikesempatan ini sekaligus Hendri Septa mengajak warga Kota Padang untuk rutin mendonorkan darahnya, karena selain sebagai amal ibadah untuk kemanusiaan, juga untuk kesehatan si pendonor.
“Saya ini 10 kali, itu masih kecil. Banyak yang lebih luar biasa lagi mendonorkan darahnya. Bahkan ada yang sampai diundang ke Istana oleh Presiden. Mari kita rutin melakukan donor darah. Yang membutuhkan terbantu, yang mendonorkan menjadi lebih sehat,” tutup Hendri.