PAINAN, RELASIPUBLIK – Peringatan Hari Ibu ke 91 di Kabupaten Pesisir Selatan, diisi dengan penyerahan berbagai bantuan untuk kaum dissabilitas dan dhuafa di daerah setempat.
Pada kesempatan itu, Bupati Hendrajoni, menyerahkan 71 buah kursi roda kepada masyarakat yang menderita penyakit lumpuh (dissabilitas) dan 23 bantuan paket bantuan Usaha Ekonomi Produktif (UEP) untuk kaum dissabilitas.
Selain itu, Ibu Hj.Lisda Hendrajoni, juga memberikan Bantuan Bedah rumah kepada Tiga Orang Wanita Tegar, yang bekerja sebagai pemulung di Painan.
Bantuan kursi roda secara simbolis diterima Rohana, nenek berusia 73 tahun warga Gurun Panjang Barat, Kecamatan Bayang. Sementara sisanya akan dibagikan kepada penerima oleh Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak.
Sementara bantuan UEP bagi dissabilitas masing masing penerima manfaat mendapat bantuan sebesar Rp 5 juta.
Baik bantuan kursi roda maupun bantuan UEP dissabilitas berasal dari Kementerian Sosial RI disalurkan atas proposal Yayasan Maha cinta Rawdha Pesisir Selatan.
Dalam kesempatan itu, Bupati Hendrajoni, juga memberikan bantuan uang tunai kepada nenek Rohana sebesar Rp 2 juta.
Dalam kesempatan itu, Bupati Hendrajoni, mengharapkan bantuan yang diberikan dapat meringankan beban masyarakat terutama bagi mereka mengalami dissabilitas.
” Bantuan ini diharapkan dapat membantu dan memberikan motivasi menempuh kehidupan sehari hari,”kata bupati.
Bupati mengharapkan meskipun mengalami gangguan fungsi pisik, tetapi harus semangat dalam berusaha dan menjalani kehidupan.***