TOMOHON.RELASIPUBLIK.COM – Walikota Caroll J A Senduk SH dan Wakil Walikota Wenny Lumentut SE Sabtu (6/3) melakukan peninjauan di pasar Beriman Tomohon.
Berbagai fasilitas di pasar tak luput dilihat dari dekat top eksekutif Tomohon sekaligus mendengar keluhan baik pengunjung serta pedagang pasar.
“10 tahun lebih pengelolaan pasar tidak beres, tidak dikelolah secara profesional dan lebih mengedepankan pungutan tak diimbangi pengelolaan fasilitas lain”, ungkap sejumlah pengunjung dan pedagang pasar kepada media ini.
Sementara Walikota secara tegas mengarakan, “Akan di evaluasi kembali penataan pasar, banyak harus dibenahi sehingga ini akan lebih baik, aman, nyaman terlebih bersih”, kata Senduk.
Senada Wakil Walikota Wenny Lumentut mengatakan,”Banyak yang harus ditata dipasar ini, sehingga tidak kelihatan amburadul seperti saat ini, pasti semua akan dibenahi hingga parkiran”, kata Lumentut.//
Baden.S