Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMATERBARU

Cari Pemimpin Tepat Buat Sumbar, JPS Diskusi dengan Bank Indonesia

110
×

Cari Pemimpin Tepat Buat Sumbar, JPS Diskusi dengan Bank Indonesia

Sebarkan artikel ini

PADANG, RELASIPUBLIK — Jaringan Pemimpin Redaksi Sumbar (JPS) menggelar diskusi dengan Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sumbar, Wahyu Purnama A. Acara yang berlangsung di Ruang rapat BI perwakilan Sumbar, dipandu oleh Koordinator JPS, Heri Sugiarto.

Dalam paparan pengantarnya, Heri Sugiarto mengatakan bahwa diskusi ini dilakukan dalam rangka pengayaan data dan informasi tentang perekonomian Sumbar, serta proyeksi kedepan.

“Kita dari JPS berupaya untuk memberikan kontribusi bagi pembangunan untuk kemajuan Sumbar ke depan,” kata Heri yang juga Pemres Harian Padang Ekpres.

Ditambahkan Heri, JPS yang diinisiasi oleh sejumlah Pemred media cetak, elektronik dan online yang peduli dengan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Sumbar. Maka, kepedulian itu kemudian dipaketkan dengan pilkada serentak 2020, dimana di dalamnya ada Pemilihan Gubernur Sumbar.

“Jadi, kita para pemred ingin memberikan Infomasi sekaligus guiden bagi calon gubernur ke depan tentang kondisi perekonomian Sumbar hari ini serta tantanganya ke depan,” ucap Heri.

Dengan roadshow pengumpulan bahan dan data rill yang dilakukan JPS ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bank Indonesia dan Badan Pusat Statistik (BPS), diharapkan dapat menjadi masukan bagi para tokoh yang berniat maju menjadi calon gubernur Sumbar. Setidaknya, bisa dituangkan dalam visi misinya, mau dibawa kemana Sumbar seandainya mendapat amanah memimpin Sumbar.

“Kepada para cagub kita sampaikan. ini lho yang dibutuhkan agar Sumbar maju dan masyarakatnya sejahtera. Kita akan gali apa kebutuhan Sumbar agar bisa maju,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Heri, dengan data data kebutuhan Sumbar dan penyampaian visi dan misi para calon pemimpin Sumbar, masyarakat akan bisa menentukan pemimpinnya ke depan.

“Kita beri pemahaman pada masyarakat agar tidak salah memilih memimpin. Sebab, dalam pandangan kami di JPS, bila salah dalam memilih pemimpin, setidaknya lima tahun ke depan, Sumbar akan karam,” jelasnya.

Setelah program pengayaan data Perekonomian Sumbar saat ini dan ke depan, lanjut Heri, nanti akan jelas, pemimpin seperti apa yang dibutuhkan Sumbar agar bisa bangkit dan berkembang.

“Nantinya, kita juga minta padangan ke tokoh-tokoh minang baik di Sumbar maupun di rantau, kalangan politisi serta bundo kanduang. Fokusnya jelas, Sumbar bangkit dan berkembang sehingga masyarakatnya sejahtera,” ujar Heri. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *