PADANG, RELASIPUBLIK – Untuk mempererat tali silaturahim , Danrem 032 /Wbr , Brigjen TNI, Agus Mirza menggelar acara buka bersama dengan Aparatur Pemeritahan Korem 032/Wbr Pandang di gedung Sapta Marga, 032/Wira Braja, Kamis (07/06/2018) .
Pada kesempatan itu Danrem 032/Wbr Brigjen TNI, Agus Mirza menyatakan kepada seluruh Aparatur Pemerintah serta lapisan masyarakat agar menjaga keamanan dan kerukunan antar umat beragama .
Dimana menjelang dan selama Hari Raya Idul Fitri, kita jajaran korem sebagai prajurit TNI akan bekerja sama dengan Polri melakukan pengamanan lebaran di seluruh wilayah Sumbar, Katanya.
“Ada sekitar 3.000 prajurit TNI yang dilibatkan dalam pengamanan lebaran Idul Fitri pada tahun 2018 ini . Seluruh Prajurit TNI akan menepati Posko Mudik yang ada disetiap Daerah,” terang Mirza Agus .
Untuk saat ini situasi dan kondisi Wilayah Sumatera Barat kondusif dan aman, dimana beberapa waktu lalu Kodim Pasaman melakukan patroli bersama dalam pengamanan Wilayah Perbatasan Sumbar , Riau dan Sumut, terpantau situasi dan kondisi wilayah Sumbar saat ini masih aman, ungkapnya.
“Meski demikian, kita tetap waspada dan tidak boleh lengah terhadap ancaman yang datang. Untuk itu, kita mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar menjaga keamanan di lingkungan masing-masing. (Dewi)