Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BeritaBERITA UTAMANASIONALTERBARU

Ikuti Tahapan Pilkada 2024, Pj. Sekda Yosefriawan Ikuti Coklit Pantarlih

225
×

Ikuti Tahapan Pilkada 2024, Pj. Sekda Yosefriawan Ikuti Coklit Pantarlih

Sebarkan artikel ini
Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota Padang Yosefriawan terima kedatangan petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih). (Foto dok/Rls)

PADANG, RELASI PUBLIK – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota Padang Yosefriawan menerima kedatangan petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) di rumah pribadinya, Komplek Kehutanan, Kelurahan Lubuk Lintah Kecamatan Kuranji, Senin sore (24/6/2024).

Kedatangan Pantarlih ini dalam rangka Pencocokan dan Penelitian (Coklit) data pemilih sebagai salah satu tahapan Pilkada yang akan dilaksanakan di Kota Padang pada 27 November 2024 nanti.

Dalam kesempatan ini, Yosefriawan mengucapkan terima kasih sekaligus apresiasi kepada petugas Pantarlih KPU Kota Padang, yang hari ini mulai melakukan Coklit kepada warga Kota Padang.

“Semoga melalui kegiatan ini diperoleh data yang update dan valid, sehingga tidak ada lagi data yang tumpang tindih di lapangan,” ucap Pj. Sekda Kota Padang ini.

Yosefriawan juga mengajak masyarakat Kota Padang untuk menyukseskan Pantarlih ini dengan menerima petugas Pantarlih di rumah masing-masing.

“Mari kita kita sukseskan Coklit untuk menciptakan data pemilih yang berkualitas. Karena melalui Pantarlih akan diperoleh banyak manfaat. Seperti pemilih yang sebelumnya belum cukup umur kini akan terdata, demikian juga dengan pemilih yang pindah tempat tinggal, mereka tidak akan kehilangan hak untuk memilih,” pungkas Pj. Sekda.

Sementara itu, Divisi Teknis Penyelenggara KPU Kota Padang Arsed Kusnadi menyebutkan, Coklit melalui Pantarlih dimulai hari ini, dan akan berlangsung sampai 25 Juli 2024 ini.

Petugas akan mendatangi rumah pemilih, lalu meminta pemilih untuk menunjukan Kartu Keluarga (KK) dan akan dicocokan dengan data yang dibawa Pantarlih.

“Coklit akan kita lakukan untuk 1.481 TPS di Kota Padang, dengan jumlah pemilih sekitar 667 ribu. Setelah melakukan Coklit ini nantinya akan ditetapkan daftar pemilih sementara. Kami mengimbau kepada masyarakat untuk memberikan informasi yang benar, sehingga hak pilih masyarakat dapat tersalurkan dengan baik,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *