PADANG, RELASI PUBLIK – Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah, resmi membuka Pertemuan Ilmiah Tahunan Himpunan Uroginekologi Indonesia (PIT HUGI) 2024 di The ZHM Premiere, Kamis (22/2/2024). Pertemuan ini bertujuan untuk merumuskan inovasi dalam penanganan masalah kesehatan, terutama gangguan pada saluran kemih.
“Pertemuan dengan tema Innovation In Urogynecological Care ini sangat strategis, karena dapat menghasilkan inovasi dalam penegakan diagnosa, pengobatan, dan manajemen gangguan yang terjadi pada saluran kemih. Semoga kegiatan ini menjadi wadah untuk meningkatkan profesionalitas dalam pelayanan di bidang Uroginekologi, melalui update ilmu dan kompetensi, serta terus bersinergi dalam pembaharuan,” ujar Gubernur dalam sambutannya.
Gubernur Mahyeldi juga mengapresiasi peran PIT HUGI dalam pembangunan kesehatan di Indonesia, khususnya di Sumbar. Dalam pertemuan ini, para pakar dan ahli di bidang kesehatan turut berpartisipasi.
“Tentu kita selalu membutuhkan kolaborasi antara pemerintah, institusi kesehatan, praktisi/organisasi profesi, dan masyarakat dalam mengatasi tantangan di dunia kesehatan, dan meningkatkan pemahaman tentang kesehatan terutama uroginekologi,” tambahnya.
Gubernur juga menyambut peserta dari seluruh Indonesia yang mengikuti PIT HUGI, berharap para ahli dan praktisi terus memberikan kontribusi dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, terutama dalam bidang uroginekologi di Sumatera Barat.
Acara juga dihadiri oleh Ketua Umum Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI), Yudi Mulyana Hidayat; Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumbar, Lila Yanwar; Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Andalas, Afriwardi; Direktur Utama RSUP dr. M. Djamil Padang, Dr. dr. Dovy Djanas; dan Ketua POGI Cabang Sumbar, Syahredi. (adpsb/cen)