AROSUKA, RELASIPUBLIK – Juru bicara gugus tugas COVID-19 kabupaten Syofiar Syam, S.Sos, M.Si dalam press releasenya menyebutkan hari ini Sabtu 15 agustus 2020, kasus Konfirmasi jumlahnya sama dengan hari kemaren yakni sebanyak 34 orang. Kemudian kasus suspek yang dirawat 1 orang kemaren sudah dibolehkan pulang, karena hasil pemeriksaan spesimennya negatif. Selanjutnya pemeriksaan spesimen sudah dilakukan sebanyak 2.617 orang.
Total warga kabupaten Solok kasus konfirmasi COVID-19 sebanyak 34 orang, yang terdiri dari, karantina di BPSDM Padang sebanyak 2 orang, karantina mandiri sebanyak 13 orang, dirawat sebanyak 9 orang, meninggal sebanyak 3 orang, sembuh sebanyak 7 orang.
PASIEN KASUS KONFIRMASI YANG SEMBUH :
1. Perempuan, 35 Tahun. Alamat Nagari Surian Kecamatan Pantai Cermin, kontak erat dengan pasien Konfirmasi an. Syarifudin (Anak) dinyatakan sembuh tanggal 10-5-2020 setelah dilakukan pemeriksaan Spesimen dengan hasil NEGATIF sebanyak 2 (dua) kali.
2. Laki-laki, 41 Tahun. Alamat Nagari Surian Kecamatan Pantai Cermin, Kontak erat dengang Pasien Konfirmasi an. Syarufudin (menantu) dinyatakan sembuh tanggal 10-5-2020 setelah dilakukan pemeriksaan Spesimen dengan hasil NEGATIF sebanyak 2 (dua) kali.
3. Laki-laki, 3 Tahun. Alamat Nagari surian Kecamatan Pantai Cermin, Kontak erat dengang pasien Konfirmasi an. Syarifudin (cucu) dinyatakan sembuh tanggal 10-5-2020 setelah dilakukan pemeriksaan Spesimen dengan hasil NEGATIF sebanyak 2 (dua) kali.
4. Perempuan, Umur 49 Tahun. Alamat Nagari Bukit Kanduang Kecamatan X Koto Di atas, Riwayat perjalanan ke RSUD Padang panjang tanggal 23 april 2020, dinyatakan sembuh setelah dilakukan pemeriksaan Spesimen dengan hasil NEGATIF sebanyak 2 (dua) kali ( 13 mei 2020 dan 22 mei 2020).
5. Laki-laki, Umur 44 tahun. Alamat Nagari Koto baru, yang bersangkutan kontak erat degan kasus konfirmasi positif covid-19 Kota solok an.BAH, dinyatakan SEMBUH tanggal 5 juni 2020 setelah dilakukan pemeriksaan Spesimen degan hasil NEGATIF sebanyak 2 (dua) kali.
6. Perempuan, Umur 52 Tahun. Alamat Nagari Surian, Kontak erat degan Pasien Konfirmasi an.Syarifudin (Istri), dinyatakan sembuh tanggal 9 juni 2020 setelah dilakukan pemeriksaan Spesimen dengan hasil NEGATIF sebanyak 2 (dua) kali.
7. Perempuan, Umur 88 tahun. Alamat Nagari Sulit Air, kontak erat dengan pasien positif an. Desen, dinyatakan sembuh tanggal 29 Juli 2020 setelah 2x pemeriksaan Spesimen degan Hasil NEGATIF ( 24 Juli & 27 Juli 2020)
PEMERIKSAAN SPESIMEN YANG TELAH DILAKUKAN,
Rapid Tes 86 orang
Swab Tes 2.617 orang dan sebanyak 1.684 berasal dari kegiatan POOL TEST kabupaten Solok.*(Ali/hms)