Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMAHUKUM & KRIMINALTERBARU

Randi Warga Surantiah Itu, Meninggal Akibat Tersengat Aliran Listrik

381
×

Randi Warga Surantiah Itu, Meninggal Akibat Tersengat Aliran Listrik

Sebarkan artikel ini
Petugas Kepolisian Setempat Saat Menunjukan Lokasi Korban Tersengat Listrik. 

RELASIPUBLIK.com Painan  – Randi (19), warga Simpang Samudra, Kenagarian Surantih, Kecamatan Sutera, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), meninggal dunia akibat tersengat aliran listrik, di Pasar Surantih, tempat ia bekerja. Rabu (13/9). Sekira pukul 10.00 WIB.

Menurut keterangan saksi, Trisna Andriani (23), saat itu korban sedang bekerja disebuah warung milik Efrianto (36), bertempat di Pasar Surantih. Korban berniat hendak mencabut salah satu colokan yang sedang tersambung ke stop kontak. Ketika korban naik keatas kursi plastik, tiba-tiba saja, korban kesetrum, diduga aliran listrik saat itu masih tersambung.

“Saat itu korban hendak beres-beres kabel. Ketika hendak mencabut salah satu colokan yang sedang tersambung. Tiba-tiba saja korban berteriak, akibat tersengat listrik, lalu terpental kelantai dengan posisi terlentang. Dan korban langsung dilarikan ke Puskesmas setempat,” jelasnya.

Kapolsek Sutera AKP Alkadri, melalui Bripka Ade Kurniawan, selaku kepala SPK, membenarkan peristiwa tersebut. Setelah mendapat laporan dari masyarakat, pihaknya segera menuju kelapangan untuk melakukan olah TKP.

“Korban dinyatakan meninggal dunia, setelah diperiksa tim medis, di Puskesmas Surantih. Korban murni meninggal dunia, akibat sengatan listrik sewaktu ia bekerja,” sebutnya kepada relasipublik.com .

Dalam peristiwa itu, pihaknya juga berharap agar keluarga korban dapat menerima musibah itu, dengan sabar dan ikhlas. Semoga tak menjadi beban bagi almarhum ditempat peristrahatan terakhirnya.

“Agar tidak menjadi beban bagi almarhum nantinya. Maka pihak keluarga harus ikhlas menerima musibah ini. Semoga kedepannya peristiwa ini tak terjadi lagi. Kita menghimbau kepada seluruh masyarakat, untuk selalu waspada dan berhati-hati saat menggunakan listrik,” harapnya. (Oks/RP)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *