PAINAN RELASIPUBLIK – Komisi Pemilihan Umum ( KPU), Kabupaten Pesisir Selatan, terus melaksanakan koordinasi tentang tahapan Pilkada 2020, salah satunya dengan jajaran Polres Pesisir Selatan. Senin (29/6).
Bersama dengan Ketua Bawaslu Kabupaten Pesisir Selatan, Erman Wadison, Ketua KPU Pesisir Selatan Epaldi Bahar, bersama Komisioner KPU Pesisir Selatan, diterima langsung Kapolres Pesisir Selatan AKBP. Cepi Noval, S.IK, dan PS. Kabag Ops Polres Pesisir Selatan AKP. Elzabet Dwi Rustika, SH, S.I.K dan Kasat Reskrim AKP. Allan Budi Kusumah, S.I.K, serta Kasat Intelkam AKP. Zukri Ilham.
Dalam arahanya, Kapolres Pesisir Selatan AKBP. Cepi Noval, S.I.K menegaskan jika Polres Pesisir Selatan siap mengamankan tahapan Pilkada di Kabupaten Pesisir Selatan. Khusus nya ditengah tahapan new normal, sesuai dengan protokol kesehatan .
” Semua tahapan Pilkada di laksanakan oleh KPU Pesisir Selatan, harus memperhatikan protokol kesehatan,” tegas Cepi Noval.
Ketua KPU Pesisir Selatan Epaldi Bahar melaporkan jika dalam setiap tahapan Pilkada di laksanakan KPU akan tetap memperhatikan protokol kesehatan, di tengah pandemi Covid -19. Salah satunya dengan telah dilakukan rapid test kepada 552 petugas PPS, 548 telah jalani rapid tes, dan 4 orang lagi menyusul.
” Ini memberikan kenyamanan bagi petugas PPS untuk melayani masyarakat di bawah,” ujar Epaldi.
Diterangkan Epaldi, KPU Pesisir Selatan memastikan jika selama pelaksanaan tahapan Pilkada akan dilaksanakan sesuai protokol kesehatan, dan perlengkapan Alat Pelindung Diri ( APD).
Dalam 14 hari kedepan, terhitung tanggal 29 Juni, akan dilakukan ferisikasi faktual bakal calon perseorangan Gubernur dan Wakil Gubernur, Sumatera Barat. Rumah ke rumah.
Sementara itu Direktur Rumah Sakit Umum Daerah ( RSUD), Muhamad Zein Painan dr. Sutaraman menjelaskan, berdasarkan hasil rapid test petugas PPS ada di setiap Kecamatan, hasilnya 548 petugas PPS dinyatakan non – reaktif dan 4 orang petugas PPS menyusul .**