Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMATERBARU

Sampaikan Aturan PSBB di Pasar Sungayang, Kapolsek minta Dusanak di Rantau Jangan Pulang Dulu

434
×

Sampaikan Aturan PSBB di Pasar Sungayang, Kapolsek minta Dusanak di Rantau Jangan Pulang Dulu

Sebarkan artikel ini

TANAH DATAR, RELASIPUBLIK –  Kapolsek Sungayang IPTU Syahbudin, SH didampingi oleh 3 anggota Polsek setempat memberikan Sosialisasi  Aturan Pemerintah tentang PSBB ketika menjaga kamtibmas di Pasar Senin Nagari Sungayang, Senin (04/05/2020) .

Syafbudin beserta 3 anggota menghimbau agar seluruh lapisan masyarakat menjaga keamanan dan ketertipan serta mematuhi anjuran pemerintah dan mematuhi aturan PSBB ( Pembatasan Sosial Berskala Besar) agar dapat mencegah wabah penyakit Corona (Covid 19) di Kecamatan Sungayang.

Dalam melaksanakan sosialisasi edukasi tentang ketentuan aturan PSBB di wilayah kecamatan Sungayang Kabupaten Tanah Datar, Kapolsek Sungayang IPTU Syahbudin,SH memberikan himbauan tentang aturan PSBB kepada masyarakat dan pedagang pengunjung Pasar Senin Nagari Sungayang tentang antisipasi penyebaran Virus corona (covid 19) di wilaya hukumnya.

Syahbudin menyampaikan langsung menggunakan pengeras suara kepada masyarakat Khususnya,yang sudah selesai berbelanja agar segera pulang kerumah masing-masing.

“Agar seluruh masyarakat wajib memakai masker, tidak berkerumun dan selalu menjaga kebersihan dan kesehatan. setelah membeli kebutuhan bersegeralah pulang, ” sampainya.

Syhabudin juga mengingangatkan” kepada masyarakat yang mempunyai keluarga dirantau di usahakan jangan pulang dulu. ini juga sesuai dengan hadist nabi kita” jelasnya lagi.

Syafbudin juga menambahkan” Masyarakat yang baru pulang dari rantau agar melaporkan diri serta tidak menutup nutupi riwayat perjalanan dan memeriksakan kesehatannya serta melaporkannya kepada pemerintahan nagari masing-masing,” jelasnya lagi.

Kegiatan sosialisasi giat Edukatif PSBB yang di laksanakan polsek Sungayang berlangsung aman dan kondusif
***.Maizeteimal.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *