Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMATERBARU

Ketua PWI Solsel Mengimbau Insan Pers Agar Waspada Melakukan Peliputan ke Perusahaan dan Rumah Sakit

124
×

Ketua PWI Solsel Mengimbau Insan Pers Agar Waspada Melakukan Peliputan ke Perusahaan dan Rumah Sakit

Sebarkan artikel ini
Ketua PWI Solok Selatan Hendrivon bersama Presiden Republik Indonesia

SOLOK SELATAN, RELASIPUBLIK
PWI Solok Selatan mengimbau agar para awak media untuk berhati-hati dan waspada saat peliputan ke sejumlah perusahaan, atau ke rumah sakit.

Sebab, masih ada keberadaan Orang Asing di sejumlah perusahaan besar. Hal ini dalam menghindari wabah virus corona atau covid 19 atau jenis penyakit lainnya yang ditimbulkan.

“Jangan sampai kita insan pers di Solsel terkena wabah corona, sebab itu kita tekankan untuk berhati-hati dan waspada ketika melakukan peliputan. Terutama di perusahaan dan di rumah sakit, serta tempat keramaian lainnya,” tegas Ketua PWI Solok Selatan, Hendrivon, Kamis (26/3).

Dinilainya, tugas jurnalis itu mulia. Ditengah maraknya covid 19, namun tetap melaksanakan tugas seperti biasa. Melakukan peliputan di sejumlah daerah, dan tugas ini sama hal dengan tenaga medis. Bertemu dengan banyak orang, dan menggali informasi ke berbagai kalangan.

Baik pejabat, aparat, pihak perusahaan, petani, medis dan lainnya.

“Walaupun nyawa tantangannya, namun wartawan tetap harus mencari dan menyampaikan informasi yang aktual ke masyarakat. Tapi tetap waspada,” imbaunya.

Saat ini kata Hendrivon, belum satu pun wartawan yang mau memberanikan diri ke perusahaan besar yang masih memiliki Tenaga Kerja Asing (TKA).

Tapi ke rumah sakit tetap masih melakukan peliputan, sehingga meski harus berhati-hati.

“Jangan lupa pakai masker, jaga kesehatan dengan komsumsi vitamin dan patuhi anjuran dalam menghindari wabah corona,” ungkapnya.

Oleh sebab itu, awak media untuk terus melakukan kegiatan tidak terlalu menguras fikiran dan tenaga dalam berkendaraa sejauh mungkin.

Karena dengan kondisi daya tahan tubuh lemah, bisa memicu dropnya kesehatan. Dan ini meski menjadi acuan dan pemahaman insan pers di Solsel. Baik media cetak, online dan elektronik.

“Jaga kesehatan, komsumsilah minuman herbal yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh,” jelasnya. Helfi yulinda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *