Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMADAERAHTERBARU

WAKO BUKA MUSRENBANG KOTA SAWAHLUNTO TAHUN 2019

203
×

WAKO BUKA MUSRENBANG KOTA SAWAHLUNTO TAHUN 2019

Sebarkan artikel ini

SAWAHLUNTO, RELASIPUBLIK – Pjs Walikota Sawahlunto Abdul Gafar membuka secara resmi Musyawarah Perencanaan Pembangunan ( Musrenbang) Kota Sawahlunto tahun 2019 yang dilaksanakan di Gedung Pusat Kebudayaan Kota Sawahlunto, Selasa (27/03/2018) .

Pada pembukaan musrenbang Kota Sawahlunto tahun 2019 ini, selain dihadiri langsung Pjs Walikota Sawahlunto Abdul Gafar, juga tampak hadir unsur Forkopimda, Sekdako Rovanly Abdam, Kepala Bappeda Sumbar, Kepala Barenlitbangda Kota Sawahlunto Andi Rastika, Anggota DPRD Kota Sawahlunto, Asisten 1 Sekdako Sawahlunto Dedi Ardona, para Kepala OPD, Kepala Badan, para Camat, para Lurah dan Kepala Desa se Kota Sawahlunto serta para peserta musrenbang Kota Sawahlunto tahun 2019.

Musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) Kota Sawahlunto tahun 2019 ini, di laksanakan selama dua hari, terhitung sejak tanggal 27-28 Maret 2018. Banyak agenda kegiatan pembangunan yang akan dilaksanakan, semuanya berasal dari usulan dan aspirasi dari masyarakat baik itu usulan dari tingkat Kelurahan, Desa dan Kecamatan yang semuanya dibawa ke Musrenbang Kota Sawahlunto ini.

Dalam sambutannya, Pjs Walikota Sawahlunto Abdul Gafar mengatakan bahwa Musrenbang ini merupakan perwujudan dari peran serta aktif masyarakat dalam pelaksanaan pembangunan, baik itu dari tingkat Desa dan Kelurahan , Kecamatan dan bahkan di tingkat Kota Sawahlunto .

Lebih lanjut dikatakan Walikota, peran serta aktif dari masyarakat dalam setiap pelaksanaan pembangunan akan beiimbas pada peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat itu sendiri .

Hal itu terbukti dengan semakin menurunnya grafik tingkat kemiskinan masyarakat Kota Sawahlunto ini, pungkas Walikota . (Jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *