Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BeritaBERITA UTAMADAERAHTERBARU

Wakil Ketua Sementara DPRD Kota Solok Buka Acara Rembug Madya Dan Sarasehan KTNA 2024

36
×

Wakil Ketua Sementara DPRD Kota Solok Buka Acara Rembug Madya Dan Sarasehan KTNA 2024

Sebarkan artikel ini
Wakil ketua sementara DPRD Kota Solok Amrinof Dias Dt Ula Gadang, SH, menghadiri serta membuka secara resmi acara KTNA Kota Solok (foto dok/A2)

KOTA SOLOK, RELASI PUBLIK – Wakil Ketua Sementara DPRD Kota Solok, Amrinof Dias Dt Ula Gadang, SH, menghadiri serta membuka secara resmi acara Rembug Madya dan Mimbar Sarasehan Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Tingkat Kota Solok Tahun 2024 di Aula Dinas Pertanian Kota Solok, Selasa (20/8/24).

Dihadiri oleh Kepala Dinas Pertanian Kota Solok, H. Zulkifli, perwakilan dari Bappeda, Koperindag, Dinas Pangan Kota Solok, dan Lurah VI Suku.

Dalam sambutannya, Amrinof Dias menekankan pentingnya acara ini sebagai momentum untuk meningkatkan sinergitas antara Pemerintah Daerah dan pelaku usaha tani di Kota Solok.

“Kami berharap acara ini dapat menjadi ajang untuk mencari solusi mengatasi hambatan dan permasalahan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan petani, khususnya di Kota Solok,” ujarnya.

Ketua KTNA Kota Solok, Yusrizal, dalam sambutannya menjelaskan bahwa rembug madya dan sarasehan ini merupakan wadah diskusi penting untuk membahas perkembangan keorganisasian dan isu-isu di sektor pertanian dan perikanan.

“Melalui acara ini, kami dapat menyampaikan aspirasi dan kondisi tani dan nelayan di Kota Solok kepada para wakil rakyat,” ungkap Yusrizal.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kota Solok, H. Zulkifli, berharap acara ini dapat memunculkan inovasi dan inspirasi baru untuk kemajuan petani dan nelayan.

“Kami sangat berharap pertemuan ini dapat bermanfaat bagi pembangunan sektor pertanian dan perikanan di Kota Solok,” kata Zulkifli.

Amrinof Dias juga mengungkapkan bahwa selama 10 tahun sebagai Wakil DPRD, ia berharap Dinas Pertanian Kota Solok dapat lebih meyakinkan dalam menyampaikan usulan terkait program kerja, sehingga dapat diterima oleh seluruh anggota DPRD.

“Kami di DPRD sangat mendukung kegiatan yang mensejahterakan masyarakat Kota Solok, terutama di sektor pertanian,” tegasnya.

Acara ini diharapkan dapat membawa dampak positif bagi kemajuan sektor pertanian dan perikanan di Kota Solok serta meningkatkan kesejahteraan para petani dan nelayan setempat. (A2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *