DHARMASRAYA, RELASIPUBLIK – Wakil Bupati Dharmasraya, H. Amrizal Dt Rajo Medan, membuka secara resmi Turnamen Sepakbola Nankobes Cup III yang diselenggarakan di Lapangan Bola Nagari Sungai Duo, Kamis (14/02).
Wabup dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan rasa bangga terhadap panitia yang telah menggagas kegiatan Turnamen Sepakbola Nankobes Cup III, yang diikuti oleh 32 klub bola se Dharmasraya tersebut.
Menurut Wabup, terselenggara turnamen ini menjadi bukti kontribusi dalam membangun pesepakbolaan di Kabupaten Dharmasraya dan membina karakter generasi muda melalui olahraga sepakbola.
“Melalui turnamen ini, para generasi muda juga dapat menyalurkan bakat dan potensinya dalam cabang olahraga sepakbola. Untuk itu, mari jadikan momentum ini sebagai kebangkitan olahraga sepakbola Kabupaten Dharmasraya menuju masa depan yang jaya,” ujar wabup.
Wabup juga berharap, ke depan akan lahir atlit-atlit yang handal yang dapat mengharumkan nama Kabupaten Dharmasraya baik di ajang regional, maupun nasional bahkan internasional.
“Hal ini tidak berlebihan, karena potensi kita ada dan sarana prasarana sudah tersedia. Kita punya stadion olahraga yang cukup baik, tinggal lagi semangat dan motivasi kita,” tukas wabup.
Di akhir sambutannya, wabup mengucapkan selamat bertanding kepada seluruh tim.
“Junjung tinggi sportifitas dan kedepankan permainan yang cantik dan menarik sehingga dapat menghibur para pecinta sepakbola yang ada di Dharmasraya,” pungkas wabup.
Adapun, tampil di laga pembuka kesebelasan Pemkab Dharmasraya melawan Dharma FC. Pada pertandingan pembuka ini, Pemkab Dharmasraya berhasil menundukkan Dharma FC dengan skor 2-1. (Rel/DP)