PADANG, RELASIPUBLIK —Sebagai wadah tempat berkumpulnya kaum intelektual, Ikatan Alumni Universitas Andalas (IKA Unand) sangat strategis perannya dalam kehidupan bermasyarakat, baik di daerah maupun berbangsa dan bernegara.
Buah pikir para alumni Unand sangat dibutuhkan sebagai kontribusi untuk memberikan pencerahan agar kehidupan masyarakat bisa lebih baik lagi ke depannya. Untuk menampung pemikiran-pemikiran alumni itu, rencananya IKA Unand akan menerbitkan buku “Inspirasi Untuk Kedjajaan Bangsa”.
Menurut Wakil Ketua Umum yang juga Ketua Harian DPP IKA Unand Surya Tri Harto, Selasa (7/1), tulisan-tulisan dari para alumni Unand nantinya akan diseleksi oleh sebuah Tim Editor Independen, kemudian baru diterbitkan dalam bentuk buku. “Untuk itu tulisan-tulisan bernas para Alumni Unand ditunggu sampai tanggal 1 Maret 2020,” ujarnya.
Kegiatan ini bekerja sama dengan Unand, dan buku tersebut nantinya berisi tentang berbagai hal, seperti bidang pendidikan, ilmu pengetahuan, teknologi (iptek), politik, ekonomi, sosial, budaya, ketatanegaraan, kebijakan publik, dan lain-lain. “Bentuk tulisan populer, format bebas, tidak harus format jurnal akademis,” tukuk Surya.
Seluruh alumni Unand dengan ini diundang untuk mengirimkan tulisannya selambatnya tanggal 1 Maret 2020 ke alamat email
IKAUNAND.callforpaper@yahoo.com . Tulisan agar dikirimkan dalam bentuk Microsoft Word dengan font Arial size 12 jarak 1,5 spasi dengan minimal 1000 kata. Di bagian depan agar memuat resume Tentang Penulis yang berisikan uraian tentang latar belakang, riwayat singkat, dilengkapi foto dan informasi singkat lainnya.
“Ditunggu kirimannya (alumni Unand), dan mohon bantuannya untuk meneruskan informasi ini ke seluruh eksponen IKA Unand. Salam Kedjajaan Bangsa,” pungkas pejabat teras di PT Pertamina itu, sambil menyampaikan bisa menghubungi Ilhamsyah Mirman di nomor telpon 081266432631 dan Isa Kurniawan, 081275665100. (Rel)