SOLOK, RELASIPUBLIK – Terkait dengan Pilkada Sumbar, Forum Anak Nagari Sumbar (FAN) bertekat dan menyatakan bahwa, ” kami mendukung dan siap memenangkan pasangan Gusmal dan Shadiq Pasadigoe sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur SUMBAR”.
Hal itu disampaikan FAN melalui ketuanya ERIZAL, SE. MM, pada acara silaturahmi dengan H.Gusmal, SE. MM, dan Ir. M. Shadiq Pasadigoe, SH. MM, Selasa (21/7) di rumah Pak Muslim, Jl. Raya By Pass KM 13 Kursi Kapalo Banda Kecamatan Kuranji Kota Padang. Turut hadir dalam acara tersebut Ketua Yayasan AKBP dan Tuan Rumah sendiri, bapak Muslimin. Acara ini dipimpin oleh Zulherman, Dr.Sari, mantan Ketua DPRD Kota Padang.
Forum ini (FAN) merupakan sebuah organisasi kekerabatan yang berdiri sejak tahun 2004 dan sudah memiliki Cabang di seluruh Kabupaten/Kota se-Sumatera barat. Forum ini Hadir di tengah-tengah masyarakat dalam rangka menghidupkan ekonomi dan aktifitas bagi forum anak Nagari. FAN sudah membentuk Forum Pedagang Buah dan Konfeksi dalam rangka meningkatkan ekonomi anggota, dan kedepannya akan dikembangkan lagi pada bidang lainnya”.ucap ketua FAN.
“Badabua ombak dicaliak pasia nyo, artinya kami berdua sudah hadir dan siap untuk maju sebagai Gubernur dan Wagub SUMBAR”, tegas Gusmal.
Untuk dapat merubah kehidupan, ekonomi dan lain sebagainya kita harus dapat meraih kekuasaan. Kami adalah orang birokrat bukan politisi, cara berpikir dan pandangannya berbeda dg politisi. Akan merangkul semua pihak dalam menjalankan Program dan Kegiatan nantinya. ” Tambah Gusmal.
“Yang melatarbelakangi kami maju PILKADA Sumbar bertitik tolak dari kerisauan kita bahwa mau di bawa kemana sumbar ini. Pilihlah pemimpin orang yang kenal dan tahu dengan Kondisi Sumatera Barat. Mari kita lanjutkan tekad dari Forum Anak Nagari Sumbar ini untuk menjadikan kami pemimpin Sumbar periode berikutnya”. Pungkas Shadiq Pasadiqoe.
Kedua pasangan ini, GUSMAL dan SHADIQ telah menyatakan diri untuk siap maju dalam memperebutkan kursi Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat 2020 – 2024. “Mohon Doa restu dan dukungan Forum Anak Nagari Sumbar untuk kami sebagai Gubernur dan Wagub SUMBAR sesuai dengan harapan kita bersama”. kata Gusmal.
Sementara pasangan ini menunggu kepastian partai pengusung, kendaraan menuju BA 1 Sumbar, FAN berharap jika pasangan ini terpilih nanti semoga amanah dan tidak melupakan masyarakat yang telah memberikan amanah. Semoga usaha kita ini dapat tercapai hendaknya, “Amin Ya Rabbal Alamin”.*(Ali)