Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMADAERAHPERISTIWATERBARU

Cara Semakin Mudah untuk Melakukan Pembayaran PDAM

258
×

Cara Semakin Mudah untuk Melakukan Pembayaran PDAM

Sebarkan artikel ini

PASAMAN, RELASIPUBLIK – Air adalah sumber kehidupan dan jelas air yang bersih merupakan kebutuhan pokok masyarakat yang tanggung jawab penyediaannya berada di tangan Pemerintah.

Di Indonesia, Pemerintah menunjuk PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum) sebagai badan yang memastikan pasokan air bersih untuk masyarakat di berbagai daerah bisa tersebar merata, tidak terkecuali di Kab.Pasaman .

Agar dapat terus menggunakan layanan air bersih dari PDAM, masyarakat wajib membayar tagihan bulanan yang nilainya menyesuaikan pada pemakaian.

Kini, membayar tagihan PDAM tidak harus melalui loket pembayaran di kantor PDAM. Ya, badan ini telah bekerja sama dengan banyak layanan agar pelanggan dapat melakukan pembayaran lebih mudah dan cepat.

“Bagaimana caranya? Berikut penjelasan cara mudah membayar tagihan PDAM, mulai dari yang paling konvensional sampai yang paling memudahkan pelanggan,” kata Musrawal Gusti,SH kepada Relasipublik.com Selasa (18/06) .

Mobil layanan keliling PDAM

Bisa dikatakan ini adalah layan yang paling konvensional. Mobil layanan keliling disediakan secara resmi oleh PDAM sebagai sistem jemput bola yang mendekati pelanggan sehingga mereka lebih mudah membayar tagihan air setiap bulannya. Mobil pelayanan ini beroperasi pada waktu-waktu tertentu, sesuai jadwal yang ditetapkan.

Pelanggan hanya mengingat jadwal tersebut untuk memastikan layanan tersedia saat akan melakukan pembayaran PDAM. Mobil layanan keliling ini biasanya beroperasi di pusat keramaian, pasar, terminal, atau pusat belanja. Ini terlihat jelas ketika mobil jenis avansa warna grey tersebut parkir di pinggir jalan pasar air manggis . Nobil itu di operasikan seorang kasir Dian yg sempat berbicang degan awak media di lapagan.(ical)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *