PADANG, RELASIPUBLIK – Bukalapak sebagai salah satu perusahaan teknologi terbesar di Indonesia terus berupaya mewujudkan komitmen untuk berkontribusi membangun Indonesia. Berbekal semangat kolaborasi dan gotong royong yang dimiliki oleh Bukalapak, Bukalapak menyambut baik dan mendukung kegiatan rangkaian Ekspedisi Jalur Darat 34 Gubernur di Indonesia yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI). Bukalapak ingin berkolaborasi bersama jajaran pemerintah di 34 provinsi di seluruh Indonesia untuk mewujudkan komitmen dalam mendorong pertumbuhan UKM di seluruh Indonesia, Selasa (18/09/2018) .
Fajrin Rasyid, Co-Founder & President Bukalapak, mengatakan “Bukalapak dengan semangat kolaborasi dan gotong royong ingin terus berkontribusi untuk Indonesia dalam pemerataan ekonomi masyarakat. Bukalapak mendukung kegiatan Ekspedisi Jalur Darat 34 Gubernur di Indonesia ini karena memiliki cita-cita yang sama dengan kami yaitu untuk menaik kelaskan UKM di seluruh Indonesia. Bukalapak bersama APPSI melangkah bersama mengeksplorasi keunggulan setiap provinsi untuk membangun Indonesia menjadi lebih maju”.
Saat ini sebanyak lebih dari 4 juta UKM telah bergabung di Bukalapak, ditambah dengan jumlah pengguna yang mencapai 50 juta di seluruh Indonesia. Bukalapak juga besar oleh komunitas pelapak yang tersebar di lebih dari 100 kota dan kabupaten di seluruh Indonesia. Bukalapak melihat pemerintah telah secara konsisten melakukan pembangunan infrastruktur untuk mendukung optimalisasi teknologi digital dan penerapan roadmap ekonomi digital di Indonesia. Bukalapak selalu mengoptimalkan pemanfaatan kemajuan teknologi digital untuk memberikan solusi kepada kebutuhan masyarakat. Bagi Bukalapak, optimalisasi pemanfaatan teknologi ini tentunya diharapkan dapat membantu menaik kelaskan UKM di Indonesia serta membangun Indonesia yang lebih baik lagi.
Upaya kolaborasi di Provinsi Sumatera Barat disambut baik oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Barat yaitu Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno. Bukalapak berharap upaya untuk mendorong kemajuan para UKM di Sumatera Barat mendapatkan dukungan penuh dari pemerintah setempat. Sumatera Barat merupakan salah satu provinsi dengan jumlah produk kreatif yang cukup banyak dengan jumlah pelapak mencapai lebih dari 9 ribu pelapak. Saat ini di Sumatera Barat sudah ada Komunitas Bukalapak Padang dan Komunitas Bukalapak Bukit Tinggi yang siap mewadahi para pelapak di Padang, Bukit Tinggi dan sekitarnya untuk bersama memajukan bisnis para anggotanya. Angka ini seharusnya dapat didorong untuk terus bertumbuh sehingga semakin banyak UKM di Sumatera Barat yang go digital. Bukalapak menyadari bahwa para UKM di seluruh Indonesia harus mulai meningkatkan kapasitas mereka untuk menghadapi kompetisi yang semakin kuat. Untuk itu, kami selalu melakukan pembinaan pada pelapak-pelapak kami khususnya yang tergabung dalam Komunitas Bukalapak. Kami ingin menaik kelaskan para pelapak Bukalapak agar memberikan performa terbaik kepada para pembeli.
Evi Andarini, Corporate Communication Manager Bukalapak mengatakan “Kami secara konsisten membangun sistem dan teknologi yang dapat membantu berbagai macam UKM yang di seluruh Indonesia dan diharapkan dapat memberikan berbagai benefit yang dapat membantu para UKM untuk meningkatkan usaha mereka. Kami saat ini sedang membangun sebuah teknologi yang dapat mengintegrasikan jutaan UKM di Indonesia dimana kami percaya akan memberikan sebuah keuntungan yang sangat baik bagi para UKM di seluruh Indonesia dan juga memberikan solusi bagi kebutuhan masyarakat Indonesia. Kami yakin teknologi yang sedang kami bangun ini akan memberikan gebrakan yang sangat luar biasa bagi masyarakat Indonesia dan UKM.”
“Kami berharap mendapatkan sambutan yang baik di provinsi-provinsi selanjutnya yang akan kami datangi, sehingga dengan semakin kuatnya dukungan yang didapat untuk pengembangan UKM di Indonesia, maka kita bisa secara bersama-sama mewujudkan percepatan pemerataan perekonomian di Indonesia melalui pemanfaatan
Tentang Bukalapak
Bukalapak merupakan pasar online terbesar di Indonesia. Bukalapak adalah sarana jual beli online dari konsumen ke konsumen (C2C) untuk transaksi satuan maupun dalam jumlah banyak melalui aplikasi mobile dan website.
Di 2016 lalu, Bukalapak menerima Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya, yang diserahkan langsung oleh Presiden Joko Widodo sebagai bentuk penghargaan Negara atas jasa dan darma bakti kepada bangsa dan Negara sehingga bisa dijadikan teladan bagi orang lain. Saat ini Bukalapak memiliki lebih dari tiga juta pelapak di seluruh Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://bukalapak.com/
Keterangan lebih lanjut harap menghubungi:
Evi Andarini | Public Relations Manager Bukalapak | evi.andarini@bukalapak.com
Ezta Wahyudi | Edelman Indonesia | Konsultan Komunikasi Bukalapak | ezta.wahyudi@edelman.com