SOLOK SELATAN,RELASIPUBLIK– Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 75 Badan Penanggulangan Bencana Daerah BPBD Solok Selatan menggelar kegiatan simulasi penyelamatan korban saat terjadi bencana, Senin 17/8.
Acara ini dilakukan untuk mengasah dan Meningkatkan kembali Kapasitas water rescue TRC BPBD kab. Solok Selatan yang beberapa bulan ini tidak kelokasi akibat kasus pandemi.
Kegiatan arung jeram ala BPBD Solsel ini mengambil posisi star dari Sungai Batang Liki dan finis di Pulau Mutiara.
Demikian kepala Kalaksa BPBD Solok Selatan Richin Amran kepada Media ini usai mengikuti kegiatan serimonial penuh arti itu, Senin (17/8).
Sengaja kegiatan ini kami gelar, pertama dalam rangka melaksanakan tugas rutin tim TRC yang selama pandemi ini kurang beraktifitas sehingga pada kesempatan ini bisa digelar, disamping peningkatan kapasitas Water Rescue ( Arung Jeram).
Disamping itu juga dalam rangka menyambut HUT RI ke 75, salah satu kegiatan yang kami ikuti juga memeriahkan hari kemerdekaan, hampir semua anggota BPBD Solok Selatan dilibatkan.
Kegiatan ini dilaksanakan saat wabah pandemi, pihak penyelenggara menyesuaikan dengan standar protokol kesehatan covid-19. Helfi yulinda