PAINAN, RELASIPUBLIK – Jalan Provinsi, tepatnya di Simpang Lama Inderapura menuju Muara Sakai, Kecamatan Pancung Soal, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) Provisi Sumatera Barat (Sumbar), kondisinya sangat memprihatinkan. Ruas jalan yang banyak aktifitas masyarakat tersebut berlubang di beberapa titik.
Pantauan wartawan di lokasi, minggu (26/8/2018), ada beberapa titik aspal yang berlubang. Kedalaman lubang bervariasi mulai 10 Cm-20 Cm dengan lebar hingga 2 meteran.
Salah satunya di kampung Pendakian Nagari Simpang Lama Inderapura . Lubang cukup besar terdapat di tengah jalan, sehingga kendaraan harus waspada melintasnya.
Bahu jalan tidak memungkinkan roda kenderaan turun sehingga juga menyulitkan kenderaan saat berselisih juga dalam kondisi rusak. Lubang dengan kedalaman sekitar 35 Cm membuat mobil dan motor harus waspada.
Kerusakan terparah terdapat di beberapa titik dari sepajang 7 Km
Jalan tersebut setiap hari ramai dilintasi kendaraan baik mobil, motor hingga truk. Jalan Gas Alam merupakan satu-satu jalan utama menuju ke Muara Sakai Inderapura . Selama ini belum pernah ada perbaikan. Apabila musin hujan, jalan menjadi becek sehingga rawan kecelakaan . (Fdl)