PADANG, RELASI PUBLIK – Kader PKK dari 11 kecamatan se-Kota Padang saling beradu kebolehan di ajang Seleksi Jambore yang dilangsungkan di Palanta Kediaman Resmi Wali Kota Padang, Kamis (13/6/2024).
Mewakili kecamatan masing-masing, para Kader PKK tampil di 3 (tiga) cabang perlombaan yang dilangsungkan. Diantaranya Lomba Paduan Suara Mars PKK, Kreasi Jingle Gelari Pelangi dan Lomba Senam Kreasi 6 Langkah Cuci Tangan.
Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Padang Ny. Vanny Andree Algamar, saat membuka kegiatan menyampaikan apresiasi atas penampilan para Kader PKK se-Kota Padang.
“Acara ini bukanlah sekadar acara hari Jambore Gembira saja. Tetapi lebih dari itu, bagaimana menjadi ajang bersilaturrahmi sekaligus momentum strategis dalam penguatan fungsi dan peran Kader PKK di tengah masyarakat,” ungkap Ny. Vanny.
Istri Pj Wali Kota Padang itu menjelaskan, Seleksi Jambore Kader PKK ini merupakan ajang tahunan yang bertujuan untuk menambah wawasan, serta berbagi pengetahuan dan pengalaman bagi sesama Kader PKK.
“Kegiatan ini merupakan jabaran dalam 10 Program Pokok PKK melalui tiga cabang perlombaan yang dilangsungkan. Seperti Lomba Paduan Suara, masing-masing grup peserta menyanyikan Mars PKK yang merupakan lagu wajib biasa dinyanyikan oleh ibu-ibu pengurus dan anggota PKK,” paparnya.
Kemudian sambung Ny. Vanny, Lomba Kreasi Jingle Gelari Pelangi (Gerakan Keluarga Indonesia dalam Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Pengelolaan Ekonomi), yaitu merupakan salah satu program unggulan dari Pokja II PKK.
“SelanjutnyanLomba Senam Kreasi 6 Langkah Cuci Tangan. Hal ini merupakan salah satu program dari Pokja IV,” sambungnya.
Lebih lanjut Pj Ketua TP-PKK Kota Padang menambahkan, Seleksi Jambore Kader PKK ini juga dalam rangka menyiapkan Kader PKK terbaik di Kota Padang.
“Kader PKK terbaik akan menjadi wakil Kota Padang untuk tampil di ajang Jambore Kader PKK Tingkat Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) Tahun 2024 yang berlangsung di Kabupaten Solok bulan Juli nanti. Saya berharap, kontingen kota Padang tampil dengan maksimal, sehingga kembali meraih juara dan mengharumkan nama Kota Padang,” pungkas Pj Ketua TP-PKK Kota Padang itu penuh semangat.