Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
TERBARU

Ribuan Perempuan Teluk Bintuni Gelar Deklarasi Dukung Paslon Petrus-Matret dalam Kampanye Virtual

498
×

Ribuan Perempuan Teluk Bintuni Gelar Deklarasi Dukung Paslon Petrus-Matret dalam Kampanye Virtual

Sebarkan artikel ini
Ir Petrus Kasihiw, MT dan Matret Kokop, SH, Calon Bupati-Wakil Bupati Pilkada 2020 Kabupaten Teluk Bintuni (Istimewa)

BINTUNI,RELASIPUBLIK.COM-Untuk pertama kalinya Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Teluk Bintuni menggelar Kampanye Pilkada secara online atau Virtual. Kesempatan ini dimanfaatkan oleh masyarakat Teluk Bintuni.

Menariknya, sekitar 2.020 perempuan warga Teluk Bintuni memanfaatkan kesempatan tersebut dengan mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan petahana Ir Petrus Kasihiw, MT dan Matret Kokop, SH, pada 12/11/2020.

Ribuan Perempuan Deklarasi Dukungan untuk Paslon No.2, Ir Petrus Kasihiw, MT dan Matret Kokop, SH di Pilkada Teluk Bintuni (Foto : Dokumen TL)

Koordinator Deklarator, Theresia Lusianak,mengatakan dukungan kepada calon petahana tersebut bertujuan agar sang petahana dapat melanjutkan program pembangunan yang telah diletakkan nya selama 5 tahun masa jabatannya. Ia berharap, Paslon Ir Petrus Kasihiw, MT dan Matret Kokop, SH, dapat mewujudkan program pembangunan daerah bagi masyarakat Teluk Bintuni yang lebih baik dan lebih sejahtera.

“Jadi, acara deklarasi ini sekaligus menjadi sejarah di Teluk Bintuni, bahkan mungkin Papua Barat, karena dilakukan secara virtual dengan Bapa Piet, (panggilan akrab Ir Petrus Kasihiw),” kata Theresia Lusianak dihubungi media ini Jumat (13/11/2020).

Theresia Lusianak (Kanan) bersama Mama-Mama di Teluk Bintuni. (Foto: Dok/Istimewa)

Ia menjelaskan, bahwa perempuan harus bisa menjadi ujung tombak perjuangan pemenangan, karena perempuan adalah sosok yang kuat.

“Ya perempuan-perempuan Bintuni adalah perempuan-perempuan yang kuat, makanya sebanyak 2.020 perempuan menyatakan komitmen untuk memenangkan PMK2 pada tanggal 9 nanti,” kata alumni Akademi Sekretaris & Manajemen Santa Maria Yogyakarta itu.

Sementara itu, calon petahana Bupati Teluk Bintuni Piet Kasihiw secara virtual mengungkapkan kekagumannya dengan ibu-ibu dan perempuan yang bisa mendeklarasikan diri dengan penuh semangat.

“Meskipun saya tidak bisa hadir, tapi sungguh kelihatan luar biasa semangat ibu-ibu ini. Luar biasa, apalagi ini dilakukan secara virtual,” ujar Ir Petrus Kasihiw, sebagaimana ditirukan Theresia Lusianak. * (Dom).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *