Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMADAERAHTERBARU

Peduli Kasih, BEM Fakultas Perikanan Dan Ilmu Kelautan Universitas Teuku Umar Galang Dana Untuk Rohingya

280
×

Peduli Kasih, BEM Fakultas Perikanan Dan Ilmu Kelautan Universitas Teuku Umar Galang Dana Untuk Rohingya

Sebarkan artikel ini

MEULABOH-ACEH, RELASIPUBLUK.- Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Teuku Umar(BEM FPIK UTU) Melakukan Aksi galang dana untuk Pengungsi Rohingya yang terdampar di pantai Lancok, Aceh Utara. Minggu (05/07/2020)

Ketua BEM FPIK UTU, Setiadi M Noor Mengatakan, Kegiatan ini murni atas rasa kemanusiaan dari kawan-kawan untuk membantu muslim Rohingya. Bagaimana pun juga mereka tetap saudara kita sesama muslim,” pungkasnya

Penggalangan dana yang dilaksanakan selama kurang lebih 5 hari ini dimulai Selasa 30 juli hingga Minggu 5 Juli. Para mahasiswa yang tergabung dalam lembaga Badan Eksekutif Mahasiswa ini juga mengumpulkan bantuan berupa pakaian bekas (layak pakai), sembako dan uang,” jelasnya.

Ditempat yang sama, Taufik Akbar Koordinator BEM FPIK UTU mengatakan, Penggalangan bantuan ini telah berlangsung lima hari. Dan BEM FPIK UTU juga menyediakan jasa penjemputan bantun donasi pakaian yang nantinya ditempat kan di Sekretariat BEM FPIK UTU untuk tempat penyaluran bantuan,” Jelasnya.

Aksi penggalangan bantuan itu dilakukan untuk membantu 94 jiwa Pengungsi Rohingya yang terdampak di pantai Lancok, Aceh Utara pada Rabu 24 Juni 2020

Taufik Akbar menjelaskan, aksi penggalangan bantuan itu telah dilakukan di Meulaboh dan beberapa titik yaitu di simpang pelor, simpang kisaran, simpang rundeng dan juga turun ke toko-toko yang ada di wilayah Aceh Barat,” Tutur Taufik Akbar. (Hardani)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *