Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMA

Sambut Pergantian Tahun Remas Parupuk Tabing Gelar Lomba MTQ

427
×

Sambut Pergantian Tahun Remas Parupuk Tabing Gelar Lomba MTQ

Sebarkan artikel ini

PADANG, RELASIPUBLIK – Menyambut pergantian tahun (Tahun Baru) tidaklah menjadi spesial yang mesti dirayakan dengan meriah atau dengan hore-hore dan bersuka cita.

“Kita sebagai orang tua jangan sampai hanya memberikan perhatian pendidikan anak-anak hanya pendidikan didunia saja”.

Demikian disampaikan Zainal Ketua Mesjid Al-ikhlas yang terletak di Parupuk Tabing Kecamatan Koto Tangah Kota Padang, Senin (31/12 /2019) di Masjid Al-ikhlas saat memotivasi para orang tua.

Remaja Mesjid (Remas) Al-ikhlas menyambut kedatangan pergantian tahun 2019-2020 menggelar beberapa perlombaan diantaranya, lomba MTQ tingkat tpq dan tingkat lansia, sholat jenazah, dan pidato cilik serta lomba Azan.

Bagi peserta pemenang lomba beberapa hadiah-hadiah menarik telah menanti bagi peserta, panitia telah mempersiapkan yakni tropy, piagam dan uang tunai.

Perlombaan digelar malam pergantian tahun tersebut berlangsung dari pagi hingga malam, diikuti oleh peserta remaja dari sekelurahan Parupuk Tabing.

Pembukaan gelaran lomba MTQ tersebut dihadiri perwakilan dari Departemen Agama (Depag) Syafril Anwar, RW, RT, Wakil LPM Parupuk Tabing, para orang tua serta tokoh masyarakat setempat,

Kepada wartawan Ketua mesjid Al-ikhlas, Zainal mengatakan, kegiatan lomba MTQ selain mengisi pergantian tahun sekaligus untuk
meningkatkan dasar agama pada anak-anak agar tidak terlena dengan kehidupan duniawi.

“Kita juga harus memperhatikan dan memberikan pendidikan agama pada anak-anak kita sehingga dia bisa menjadi lebih baik lagi dalam akhlak berkehidupan di duniawi”, ujarnya dikesempatan didepan peserta dan orang tua.

Kegiatan lomba MTQ juga sekaligus menjalankan anjuran dari pemerintah, menyambut tahun baru untuk melakukan kegiatan yang bermanfaat.

“Mari kita dukung program pemerintah dan dorong anak-anak untuk kembali masjid dan ke surau”, himbaunya.

Terakhir Zainal menghimbau kepada orang tua, Ustadz dan santri-santriwati mari terus kita tingkatkan pendidikan Agama

Sementara Wakil Ketua LPM Parupuk Tabing Tedi Amir yang membuka acara MTQ mengatakan sangat mensupport kegiatan yang digelar oleh remaja mesjid Al-ikhlas Parupuk Tabing.

“Saya pribadi sangat senang dengan kegiatan acara MTQ yang di gelar remaja mesjid Al-ikhlas semoga ini bukan sebagai awal dan menjadi kalender acara setiap tahunnya”, tandasnya (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *