Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMATERBARU

Wartawan Sumber Informasi Kejadian Bencana

161
×

Wartawan Sumber Informasi Kejadian Bencana

Sebarkan artikel ini

PAYAKUMBUH, RELASIPUBLIK – Kalaksa Payakumbuh Yufnani Away dengan tegas dan pasti mengatakan, wartawan salah satu sumber informasi jika terjadi bencana, hal tersebut disampaikannya ketika menerima rombongan peserta Bimtek JITU PASNA, Jumat (1/11).

Hal itu bukan tidak beralasan, salah satu contoh nyata, ketika adanya kejadian lonsornya tumpukan sampah, di TPA beberapa waktu lalu, BPBD mendapat informasi awal dari seorang wartawan, karena jika ada bencana masyarakat terkadang terlrbih dulu memberi kabar pada wartawan.

“Kami sangat bangga bisa menerima teman-teman wartawan, karena bagi kami wartawan merupakan mitra setrategi bagi BPBD, dimana selain memberikan pemberitaan tentang kinerja kami, wartawan juga sumber informasi untuk memberi tahu terjadinya bencana disalah satu tempat pada kami,” ulas Yufnani

Lebih lanjut dikatakannya, wartawan memang perlu tahu setrategi penanggulangan bencana, serta tehnik menghadapinya, maka bintek JITU PASNA adalah salah satu sarananya.

“Kita BPBD Payakumbuh dan rekan-rekan daerah lain juga mengadakan pelatihan terhadap rekan-rekan wartawan,dan kami berharap jadikanlah kantor kami tempat berkumpul teman-teman semua, jangan sungkan untuk bisa saling berkomunikasi,” ulasnya lagi.

Bimtek ini selain diisi dengan berbagai materi pendataan dan peningkatan kapsitas layanan pasca bencana, juga diisi berbagai game, untuk menghilangkan kejenuhan.

Semua kegiatan diikuti peserta dengan rasa gembira, karena selain mendapatkan ilmu tentang kebencanaan, juga bisa bersilaturahmi dengan sesama Jurnalis.

Meskipun kegiatan ini cukup padat, namun para peserta dan panitia tidak merasa lelah, tampak kecerian terus terpancar diwajah peserta.(nov)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *