Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
TERBARU

Sempat Tertunda, Disdik Segera Umumkan Hasil Guru Kontrak

111
×

Sempat Tertunda, Disdik Segera Umumkan Hasil Guru Kontrak

Sebarkan artikel ini
kantor bupati pessel
kantor bupati pessel

PAINAN, GP, News- Pengumuman hasil test penerimaan guru kontrak di kabupaten, Pesisir Selatan terganjal oleh PP 48 2005 tentang penerimaan pegawai. Pemkab akan kunjungi kementrian Pemberdayagunaan Aparatur Negara (kemenpan) RB gunan konsultasi.

“Ini perlu kita konsultasikan. Ada aturan yang perlu kita singkronkan agar tak salah nantinya dalam mengambil suatu keputusan. Jadi pengumuman ini perlu kita tunda dulu, “kata kepala dinas pendidikan Pessel, Zulkifly baru-baru ini.Dia mengatakan, konsultasi kemenpan akan dilakukan besok (selasa 14/3). Konsultasi akan dilakukan oleh Tim perumusan pemkab yang terdiri dari Dinas Pendidikan dan BKD. “Hari ini (Senin-red) kita akan berangkat,” katanya.

Zulkifli mengatakan, dalam penerimaan kali ini, total keseluruhan pengangkatan guru kontrak tersebut sebanyak 1294 orang. “Jumlah itu sudah digabung dengan guru Kategori II sebanyak 384 orang dan nanti bakal diumumkan secara bersamaan”katanya.

Sementara, kata dia, angaran yang diperuntukan sebesar Rp 10,5 miliar per tahunya. “Diperkirakan honor untuk satu orang guru berkisar Rp750ribu,” ulas Zulkifli.

Sementar, kepala Badan Kapegawaian Daerah (BKD) Ahda Yanuar, menyebutkan, ada beberapa item yang mesti dikoordinasikan dengan Kemenpan terkait penerimaan guru kontrak ini.

“Memang kita (BKD) dilarang merekrut tenaga non PNS, namun disisi lain ada kebutuhan yang mendesak, jadi ini perlu kita koordinasikan agar tidak salah dalam mengambil keputusan,” kata dia.

Dia mengatakan, saat ini segala aturan sudah moratorium ke pusat. Pemerintah daerah harus mengacu pada aturan itu. Pemerintah daerah tak boleh mengangkangi aturan yang lebih tinggi. Termasuk dalam pengangkatan tenaga kontrak tersebut.

“Maka dari itu, kita perlu melakukan konsultasi. Jika nanti kemenpan mengarahkan pada suatu regulasi, kita akan melakukan hal itu. Intinya kita lihat nanti, ” katanya.

Dia menyebutkan, jika nanti diarahkan pada perekrutan melalui beberapa tes yang mengacu pada sistem pusat. Tentu, kata dia, pemkab siap untuk itu. Apalagi, dalam penerimaan lalu sudah memakai sistem Test Kemampuan Dasar (TKD) memelalui sisten CAT.

“Mudah-mudahan segela sesuatunya berjalan dengan apa kita harapkan”pungkasnya.(fmi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *