Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMATERBARU

Ferizal Ridwan Siap Maju Pada Pilkada Limapuluh Kota Tahun 2020 Mendatang

166
×

Ferizal Ridwan Siap Maju Pada Pilkada Limapuluh Kota Tahun 2020 Mendatang

Sebarkan artikel ini

LIMAPULUH KOTA, RELASIPUBLIK –– Wakil Bupati Limapuluh Kota, Ferizal Ridwan memastikan diri untuk maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada 2020 mendatang.

“Pertama dengan doa restu tentu kita berencana dan menyiapkan untuk maju Pilkada 2020 ini,” kata Feri saat ditemui di ruangannya, Senin (23/9).

Meski sudah memastikan diri untuk maju Pilkada 2020, Feri belum memutuskan untuk maju melalui jalur perseorangan atau jalur partai politik (parpol).

“Kita memang mempertimbangkan untuk maju melalui jalur independen namun selaku pimpinan parpol (Ketua DPC PKB Limapuluh Kota) kita tetap mengupayakan untuk maju lewat partai koalisi,” lanjutnya.

Seperti diketahui, PKB Kabupaten Limapuluh Kota hanya memiliki dua kursi di DPRD. Artinya, untuk bisa maju melalui jalur parpol, Feri wajib berkoalisi dengan parpol lain untuk mencukupi syarat minimal tujuh kursi.

“Kita tetap berupaya mempersiapkan untuk maju melalui kedua jalur itu,” terangnya.

Terkait persiapan maju melalui jalur perseorangan, Feri mengaku sudah membentuk tim dengan menjaring relawan untuk mengumpulkan KTP dari pendukung. Rencananya, tim itu akan mulai bergerak pada 1 Oktober nanti.

Sebagai salah satu bentuk keseriusannya untuk maju melalui jalur perseorangan, mantan anggota DPRD Limapuluh Kota periode 2004-2009 itu bahkan sudah menetapkan mantan calon DPD 2019, Nurkhalis sebagai pendampingnya.

“Kalau memang nanti maju melalui jalur independen, saya akan berpasangan dengan Nurkhalis. Tapi kalau melalui jalur partai tentu masih harus dibicarakan dengan koalisi,” pungkasnya. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *