Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BERITA UTAMATERBARU

CAMAT SILUNGKANG DAN BARANGIN RESMI DILANTIK

498
×

CAMAT SILUNGKANG DAN BARANGIN RESMI DILANTIK

Sebarkan artikel ini

SAWAHLUNTO, RELASIPUBLIK – Walikota Sawahlunto Deri Asta resmi melantik dua orang Camat di Wilayah kerja Pemerintah Kota Sawahlunto, yaitu Camat Silungkang Supar dan Camat Barangin Subandi , 

Dalam kesempatan tersebut Deri Asta mengingatkan agar para Camat dalam memimpin dan melayani masyarakat di masa pandemi Covid – 19 ini bisa bekerja lebih banyak, lebih lama, lebih ulet dan lebih kreatif. Sebab, banyak dampak – dampak dari situasi pandemi ini yang  menimpa masyarakat sehingga sangat membutuhkan perhatian dan bantuan pemerintah. Ujarnya.

Ditambahkan Deri Asta, berbagai dinamika yang terjadi di masyarakat pada masa pandemi ini merupakan tantangan yang harus dihadapi oleh pemerintah, dengan Camat sebagai salah satu ujung tombak terdepan yang berhadapan langsung dengan masyarakat. Maka, untuk itu dibutuhkan semangat dan perjuangan serta pengorbanan yang lebih dari biasanya agar tantangan itu bisa diselesaikan dengan baik.

“Kita lihat dan rasakan bersama, saat ini masyarakat baru akan pulih, baru mulai bangkit setelah terkena dampak pandemi ,  terutama dalam pertumbuhan ekonomi. Tugas dan peran kita hadir untuk membantu masyarakat agar bisa kembali bangkit . Memang bukan tugas yang ringan, oleh karena itu bekerjalah  dengan niat mengabdi untuk membantu masyarakat, jika hanya bekerja niatnya rutinitas belaka sekedar memenuhi absensi agar dapat gaji ya pasti akan terasa semakin berat untuk melayani masyarakat,” ujar  Deri Asta, saat memberikan arahannya pada pelantikan Camat Barangin, pada Jum’at 3/7.

Lebih lanjut di sampaikan Deri Asta ,  tugas yang paling umum Camat itu adalah mengkoordinasikan para Kepala Desa maupun Lurah di wilayah Kecamatannya. Agar roda pemerintahan berjalan baik dan pelayanan masyarakat tercapai optimal maka tentu peranan Camat penting sekali dalam menata koordinasi antar Desa/Kelurahan.

“Namun yang lebih penting itu adalah tugas pelayanan langsung pada masyarakat. Ini tugas yang tak mengenal jam kerja. Bisa pagi, siang, sore atau malam sepanjang ada permasalahan masyarakat yang perlu dan patut dibantu diselesaikan tentu Camat harus siap turun tangan. Bersama Kepala Desa/Lurah silahkan berkoordinasi, bantu masyarakat,” katanya.z

Terkait tugas pelayanan kepada masyarakat ini, Deri Asta meminta agar para Camat jangan nyaman berlama – lama di kantor. Begitu urusan di kantor sudah selesai dan sisanya dirasa sudah bisa diselesaikan oleh para staf, maka Camat hendaknya segera turun ke lapangan, berbaur dengan masyarakat.

“Agar bisa mengambil kebijakan yang benar – benar manfaatnya terasa bagi masyarakat ya kita harus membiasakan diri membaur di tengah – tengah masyarakat itu. Melihat dengan mata kepala sendiri bagaimana situasi di lapangan, itu akan menghasilkan kebijakan yang berbeda dengan jika kita hanya menerima laporan di kantor saja,” sebut  Deri Asta. lagi.

Camat Barangin yang dilantik tersebut adalah Subandi SH, yang sebelumnya menjabat  Sekretaris Camat (Sekcam) Kecamatan Lembah Segar. Subandi menggantikan Camat Barangin yang lama Zainul Anwar yang  memasuki masa purna bakti (pensiun).

Di Kecamatan Silungkang  juga seperti itu, Camat Silungkang yang lama yakni Asril Hasan sekarang juga memasuki masa pensiun. Asril Hasan kini digantikan Camat yang baru yakni Supar, yang sebelumnya menjabat Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Sawahlunto, (Jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *